Berita

BJ Habibie/Net

Politik

Kondisi Kesehatan BJ Habibie Berangsur Membaik

SENIN, 09 SEPTEMBER 2019 | 14:13 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Setya Utama menyampaikan kondisi kesehatan Presiden RI ke-3 Baharudin Jusuf Habibie berangsur membaik setelah menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Pusat Anggatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto.

“Alhamdulillah tadi pagi saya mendapat berita dari kepala bagian kesehatan menyampaikan update dari ketua tim dokter kepresidenan bahwa kondisi beliau membaik,” ucap Setya di halaman Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (9/9).

Wapres RI ke-7 itu selama sepekan telah ditangani oleh 34 dokter spesialis dan juga sepuluh orang dari tim kedokteran kepresidenan.

“Tim panel ini kapanpun dibutuhkan dikontak oleh katakan ajudan mantan presiden atau mantan wakil presiden siap setiap saat sesuai dengan penyakit apa yang disandang kemudian akan dikirim tim ahli ke sana,” tandasnya.

Asisten Pribadi Baharudin Jusuf Habibie, Rubijanto membenarkan bahwa presiden ke-3 mejalani perawatan intensif di RSPAD Gatot Soebroto.

“Dengan hormat bersama ini kami konfirmasikan bahwa Bapak B.J. Habibie saat ini sedang menjalani perawatan yang intensif oleh tim dokter kepresidenan (TDK) di RSPAD Gatot Soebroto,” ungkap Rubijanto saat dikonfirmasi Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (8/9).

Rubijanto tidak membeberkan secara gamblang apa penyakit yang diderita BJ Habibie hingga harus dirawat intensif di RSPAD Gatot Soebroto.

Dia juga mengatakan untuk saat ini Habibie belum diperbolehkan dijenguk siapapun lantaran belum pulih.

“Sesuai petunjuk TDK bahwa agar beliau mendapat perawatan optimal dan dapat istirahat penuh, maka untuk sementara waktu Bapak Habibie belum diijinkan untuk dikunjungi,” paparnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya