Berita

Pencari suaka di Jakarta/RMOL

Nusantara

Aspek Kemanusiaan, Gubernur Anies Tak Usir Pencari Suaka

SELASA, 03 SEPTEMBER 2019 | 15:26 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Para pencari suaka hingga kini masih banyak yang bertahan di penampungan Kalideres, Jakarta Barat meski sudah lewat masa perizinan yang diberikan Pemprov DKI Jakarta.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan pun mengaku telah berkoordinasi dengan pemerintah pusat untuk mengatasi persoalan itu.

"Itu sudah (koordinasi), kita kebut (penyelesaian)," kata Anies di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (3/9).


Untuk saat ini, pihaknya mengaku masih mengambil kebijakan dari sisi kemanusiaan, yakni memenuhi kebutuhan dasar pencari suaka, seperti makanan, minuman, hingga MCK.

"Tetapi kalau solusi terhadap mereka sendiri, itu di luar kewenangan kami. Kami tak memiliki kewenangan untuk pengaturan," tegasnya.

Sejak 31 Agustus 2019 lalu, seluruh bantuan bagi pencari suaka di gedung eks kodim, Kalideres, Jakarta Barat telah dihentikan.

Nasib para pencari suaka itu pun diserahkan kembali kepada pemerintah pusat dan diharapkan segera bergegas dari lokasi penampungan. Sebelum tinggal di selter Kalideres, mereka mendiami kawasan trotoar Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya