Berita

Gus Miftah dan Anies Baswedan usai kajian bulanan di masjid balai kota Jakarta/RMOL

Nusantara

Isi Ceramah Di Masjid Balai Kota, Gus Miftah Sempat Ajak Deddy Corbuzier

SELASA, 23 JULI 2019 | 16:41 WIB | LAPORAN:

Kegiatan kajian bulanan yang berlangsung di Masjid Fatahillah, Balai Kota DKI Jakarta dipenuhi jamaah yang mayoritas merupakan PNS Pemprov DKI Jakarta.

Para PNS hadir untuk mendengarkan ceramah Ustaz Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah. Selain itu, tidak sedikit pula jamaah yang ingin bertemu selebritas Deddy Corbuzier yang belum lama memeluk agama Islam.

Namun sayangnya bekas pesulap itu batal hadir, karena ada syuting mendadak.


"Sebenarnya saya ajak Mas Deddy, tapi (Deddy) ada syuting mendadak," kata Gus Miftah di Masjid Fatahillah, seperti dikutip dari RMOLJakarta.com, Selasa (23/7).

Walau batal mengajak Deddy untuk mengikuti kajian bulanan, lanjut Gus Miftah, Deddy dipastikan akan menghadiri pengajian di Kantor PBNU bersama dirinya pada 31 Juli mendatang.

"Insya Allah besok tanggal 31 Juli itu kita sudah rencanakan matang ada pengajian di Kantor PBNU bersama Mas Deddy Corbuzier," ujar Gus Miftah.

Gus Miftah juga mengaku gembira dengan ramainya jamaah yang mengikuti kajian bulanan tersebut.

Kajian bulanan juga dihadiri Gubernur DKI Anies Baswedan.

"Saya merasa punya saudara di Jakarta, Mas Anies Baswedan. Alhamdulillah disini saya diterima dengan baik oleh Mas Anies dan bisa berbagi bersama jamaah di masjid Balai Kota," tutup Gus Miftah.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya