Berita

Menko Kemaritiman Luhut B. Pandjaitan/RMOL

Politik

Luhut Pandjaitan: Pertemuan Jokowi-Prabowo Kerjaan Tim, Bukan Satu Orang Saja

SELASA, 16 JULI 2019 | 13:29 WIB | LAPORAN:

Menko Kemaritiman Luhut B. Pandjaitan tidak tampak hadir pada pertemuan rekonsiliasi antara Presiden terpilih Joko Widodo dengan rivalnya Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jakarta, Sabtu (16/7).

Padahal, selama ini Luhut dikenal sebagai figur yang dekat dengan Jokowi dan beberapa kali bertemu dengan Prabowo.

Menanggapi hal itu, Luhut mengaku tidak ada kepentingan untuk menghadiri rekonsiliasi tersebut.

"Emang kepentingannya saya hadir apa?" ungkapnya di kantornya, Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (16/7).

Luhut mengapresiasi pertemuan tersebut. Namun, dia menegaskan kopi darat Jokowi-Prabowo adalah kerja tim, bukan kerja orang per orang.

"Saya kira itukan kerjaan tim, jadi bukan kerjaan satu orang saja, kenapa musti tampil-tampil," tutupnya.

Pada pertemuan "Stasiun MRT", Jokowi terlihat didampingi Kepala BIN Budi Gunawan, Seskab Pramono Anung, Ketua TKN Erick Thohir dan Menhub Budi Karya Sumadi. Sementara bersama Prabowo hadir Waketum Gerindra Edhy Prabowo dan Sekjen Gerindra Ahmad Muzani.

Di sela-sele pertemuan, Menhub Budi Karya mengungkapkan nama-nama yang mempunyai andil besar atas pertemuan itu. Mereka adalah Pramono Anung, Budi Gunawan dan Edhy Prabowo.

Sementara itu, Pramono Anung mengapresiasi kerja Budi Gunawan dan jajarannya dalam pertemuan rekonsiliasi. Peran BG sesuai dengan jabatannya yakni kepala BIN, yang bekerja senyap tanpa suara mengatur pertemuan Jokowi-Prabowo.

"Alhamdulillah apa yang dikerjakan (Budi Gunawan) hari ini tercapai. Beliau kan bekerja tanpa ada suara," ujar politisi senior PDIP ini.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya