Berita

H.M Sattar Taba/Net

Bisnis

KBN Jajaki Ekspansi Ke Takalar

MINGGU, 30 JUNI 2019 | 14:35 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

RMOL Pengembangan perusahaan menjadi tujuan utama PT. Kawasan Berikat Nusantara (KBN) Persero di usia yang menginjak 33 tahun. Ditargetkan dalam waktu dekat, PT KBN akan membuka perusahaan di Takalar, Sulawesi Selatan dan Patimban, Subang, Jawa Barat.

Begitu tegas Direktur Utama (Dirut) PT. KBN, H.M Sattar Taba dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Minggu (30/6).

“Untuk perluasan perusahaan di Talakar, Sulawesi Selatan kami sedang melakukan kerjasama dengan perusahaan dari Tiongkok," terangnya.

Dia menjelaskan bahwa pihaknya tengah menyelesaikan dokumen pertanahan untuk lahan yang dibutuhkan seluas 4.500 hektare. Dalam hal ini, mereka ingin pengurusan Hak Pengelolaan Lahan (HPL) atas nama Pemda Sulawesi Selatan dan Kabupaten Takalar (Pemda Setempat) dengan Hak Guna Bangunan (HGB) atas nama PT KBN (Persero).

"Selain itu sedang dijajaki kerjasama pembukaan kilang minyak melalui Sinergi BUMN," tegasnya.

PT KBN yang merayakan ulang tahun ke-33 pada Jumat lalu juga berkomitmen untuk meningkatkan kualitas. Direktur Pengembangan PT. KBN, Rahayu Ahmad Junaedi menyebut bahwa komitmen itu akan diwujudkan dengan meningkatkan sistem industri ke era digital dengan menerapkan sistem Enterprise Resource Planning (ERP).

“Salah satu upaya kami meluncurkan sistem database ERP, dengan sistem ini merupakan cara untuk memperbaiki sistem internal, dan transparansi dari laporan keuangan maupun sistem kontrak kerjasama, jadi semua data tersimpan dengan baik dalam sistem," ujarnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya