Berita

Dari kiri ke kanan: Vincent Vetromile, Brian Colaneri dan Andrew Crysel/CNN

Dunia

Tiga Orang Didakwa Hendak Ledakkan Pemukiman Muslim

SABTU, 29 JUNI 2019 | 22:40 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Tiga pemuda dan seorang remaja didakwa hendak melakukan serangan terhadap pemukiman Muslim di New York, Amerika Serikat, bulan Januari lalu.

Mereka curiga Islamberg, sebuah kawasan yang ditinggali sekitar 200 umat Muslim di sebelah baratlaut New York City, adalah sarang teroris.

Hari Jumat kemarin (28/6) waktu setempat untuk pertama kali kasus ini dibawa ke pengadilan.

Terdakwa pertama, Vincent Vetromile (20), didakwa atas kepemilikan senjata. Ini adalah ksesalahan tingkat pertama. Sementara dua terdakwa lainnya, Andrew Crysel (19) dan  Brian Colaneri (20), didakwa bersalah karena ikut dalam konspirasi bersama Vetromile.

Demikian disampaikan Jurubicara Monroe County District, Calli Marianetti, seperti dikutip dari CNN.

Disebutkan, bahwa persidangan dengan agenda menjatuhkan hukuman bagi mereka bertiga akan digelar tanggal 8 Agustus mendatang.

Vetromile menghadapi ancaman pencajara selama tujuh hingga 12 tahun. Sementara Crysel dan Colaneri diancam hukuman penjara antara empat hingga 12 tahun.

Adapun dakwaan bagi terduga keempat, karena dianggap masih di bawah umur ketika ditangkap, masih belum diputuskan. Jatidirinya pun belum diungkap ke publik.

Keempat orang ini ditangkap bulan Januari lalu di Greece, New York, sehari setelah seorang siswa melaporkan komentar-komentar mereka saat makan siang di sebuah sekolah lokal.

Mereka berempat dituduh membuat bom rakitan utnyk meledakkan pemukiman Islamberg di Delaware County, New York.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya