Berita

Ustaz Asep/RMOL

Politik

Jutaan Alumni 212 Siap Geruduk Jakarta Jika Aparat Abai Terhadap Korban 21-22 Mei

JUMAT, 28 JUNI 2019 | 17:12 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Pelaksana Tugas (PLT) Persaudaraan Alumni (PA) 212 Ustaz Asep Syarifuddin menegaskan akan mengerahkan jutaan alumni 212 jika Komnas HAM abai terhadap dugaan pelanggaran HAM yang terjadi pada 21-22 Mei.

Usai melakukan audiensi dengan Komisioner Komnas HAM, Asep mengatakan, tuntutan yang telah disampaikan kepada Komnas HAM harus segera diproses.

"Tuntutan kita jelas dan tegas, bahwasannya siapapun pelaku penganiayaan, pembantaian saudara-saudara kita rakyat Indonesia, harus diproses," ujar Asep di ruang pengaduan Komnas HAM, Jakarta Pusat, Jumat (28/6) sore.

"Dan siapapun yang menjadi komando atas ulah tersebut harus bertanggung jawab dan mendapatkan apa yang semestinya ia dapatkan," imbuhnya.

Asep melanjutkan, tujuannya datang ke Komnas HAM dalam rangka meminta Komnas untuk segera bergerak mengungkapkan fakta terkait peristiwa 21-22 Mei.

"Oleh karena itu insya Allah kami dari PA 212 akan bertekad untuk terus bersama-sama memberikan keadilan bagi negara ini. Kita datang ke tempat ini dalam rangka meminta kepada Komnas HAM untuk bergerak mengungkap fakta tragedi 21-22 Mei," jelasnya.

Jika Komnas HAM dan aparat kepolisian abai terhadap dugaan pelanggaran HAM tersebut, Asep mengaku akan mengerahkan jutaan massa dari alumni 212 untuk turun ke jalan menuntut keadilan.

"Jika Komnas HAM abai atau aparat sebagai institusi atas orang-orang yang terkena pelanggaran hukum tidak bertindak, insya Allah kami dari PA 212 akan menggerakkan alumni 212 ke Jakarta untuk bersama-sama menuntut keadilan. Insya Allah ada jutaan alumni 212 yang akan hadir," tegasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya