Berita

Yasonna H. Laoly dan Agung Firman Sampurna (tengah)/RMOL

Hukum

Yasonna Pastikan Istri Setnov Hanya Melanggar Disiplin, Bukan Pidana

SELASA, 18 JUNI 2019 | 15:40 WIB | LAPORAN:

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly memastikan Deisti Astriani Tagor, istri dari terpidana kasus korupsi Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el), Setya Novanto, tidak mendapatkan sanksi berat.

Diesti tidak melakukan tindakan pindana.

Hal ini ditegaskan Yasonna menanggapi foto beredar Setya Novanto yang seharusnya berada di rumah sakit, justru bersama istri sedang berada di sebuah toko bangunan di Padalarang, Bandung Barat.


"Istrinya kan dia tidak melakukan tindak pidana. Ini kan pelanggaran disiplin, makanya menempatkan dulu beliau (Setya) di Sindur, untuk merenunginya, memang di situ kan (Lapas Gunung Sindur) super maksimum," ujar Yasonna di kantor Kemenkumham, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (18/6).

Menurut Yasonna, Setnov tidak seharusnya dikurung di Lapas Gunung Sindur, Bogor. Setnov dipindah dari Lapas Sukamiskin, Bandung, agar ke depannya tidak berulang lagi tindakan yang menyimpang dari prosedur.

Setelah foto heboh itu, Yasonna akhirnya memutuskan pemindahan Setnov ke Lapas Gunung Sindur, penjara dengan pengamanan kategori tinggi atau high risk.

"Itu bukan apa, untuk high risk, untuk sementara kita tempatkan di situ. Orang tanya, kenapa high risk ya itu high risk gimana mau melarikan diri," katanya di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (17/6) kemarin.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya