Berita

Budiman Sudjatmiko/Net

Politik

Budiman Sudjatmiko Juga Dukung Lampung Jadi Ibukota Negara

SENIN, 10 JUNI 2019 | 17:41 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Lampung, khususnya kawasan timur secara ilmiah, rasionalitas, dan politik layak dijadikan tujuan utama lokasi pemindahan ibukota negara RI.

Ketua Harian Tim DKI Lampung, Andi Desfiandi memaparkan, setidaknya dari hasil kajian menunjukkan tanah negara di dalam provinsi Lampung kawasan timur tidak rawan kebencanaan meliputi vulkanologi, tektonik, likuifaksi, banjir bandang, tanah longsor, kebakaran hutan dan gambut serta tsunami.

Kemudian mengacu keputusan strategis Presiden Jokowi dalam rapat terbatas kabinet pada 29 April lalu tentang pemindahan ibukota NRI ke luar Pulau Jawa dengan luas lahan 30 ribu - 40 ribu hektar dalam skema kepadatan berkisar 900 ribu jiwa hingga 1,5 juta jiwa.

Pertimbangan lainnya pembiayaan pembangunan tidak memberatkan APBN, yang telah dibahas secara detailing oleh Kementerian PPN/Bappenas selama 1,5 tahun ini sejak akhir tahun 2017 sampai awal 2019 dari berbagai asfek keilmuan oleh para ahli di bidangnya.

Anggota DPR sekaligus Ketua Umum Inovator 4.0 Indonesia, Budiman Sudjatmiko dalam pertemuan bersama Andi di Jakarta, Senin (10/6), mengapresiasi dan mendukung kemungkinan Lampung menjadi ibukota NRI yang baru.

Hal tersebut diikuti juga oleh Dirjen Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Hilman Farid; mantan Wakil Bupati Tulang Bawang, Heri Wardoyo; Sekretaris Jendral Inovator 4.0 Indonesia, Tedy Tricahyono dan DR (Cand).Zaidirina yang jadi narasumber FGD DKI Lampung putaran kedua pada 3 Maret 2018 di ITERA.

Budiman juga mengimbau agar anak bangsa Indonesia bersatu padu dalam menghantarkan pemindahan ibukota NRI baru secara tepat dan benar. Tujuannya  agar tercapai keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Selain itu persatuan Indonesia semakin kuat dan kokoh terbangun.
Selain Budiman, Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu sudah lebih dulu mendukung Lampung sebagai ibukota negara.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Helikopter Rombongan Presiden Iran Jatuh

Senin, 20 Mei 2024 | 00:06

Tak Dapat Dukungan Kiai, Ketua MUI Salatiga Mundur dari Penjaringan Pilwalkot PDIP

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:47

Hanya Raih 27 Persen Suara, Prabowo-Gibran Tak Kalah KO di Aceh

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:25

Bangun Digital Entrepreneurship Butuh Pengetahuan, Strategi, dan Konsistensi

Minggu, 19 Mei 2024 | 23:07

Khairunnisa: Akbar Tandjung Guru Aktivis Semua Angkatan

Minggu, 19 Mei 2024 | 22:56

MUI Jakarta Kecam Pencatutan Nama Ulama demi Kepentingan Bisnis

Minggu, 19 Mei 2024 | 22:42

Jelang Idul Adha, Waspadai Penyakit Menular Hewan Ternak

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:57

KPU KBB Berharap Dana Hibah Pilkada Segera Cair

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:39

Amanah Ajak Anak Muda Aceh Kembangkan Kreasi Teknologi

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:33

Sudirman Said Maju Pilkada Jakarta, Ini Respons Anies

Minggu, 19 Mei 2024 | 21:17

Selengkapnya