Berita

Hassan Rouhani/Net

Dunia

Hassan Rouhani: Iran Siap Berunding Asal Amerika Serikat Mencabut Sanksinya

RABU, 29 MEI 2019 | 20:45 WIB | LAPORAN:

Pemerintah Iran memberikan syarat kepada Amerika Serikat jika ingin melangsungkan perundingan damai. Hal itu diungkapkan Presiden Iran Hassan Rouhani dalam rapat dengan Dewan Menteri, seperti dilansir dari laman Sputnik Arabic, Rabu (29/5).

"Jalan perundingan dengan Amerika Serikat sangat terbuka jika mereka berkomitmen pada Rencana Aksi Komprehensif Bersama (Kesepakatan Nuklir," ujar Rouhani dalam acara yang disiarkan stasiun televisi resmi Iran itu.

Rouhani menambahkan, sikap Iran yang teguh pada komitmennya membuat Presiden AS Donald Trump terpaksa melontarkan kalimat-kalimat permusuhan. "Sanksi Amerika menyasar rakyat Iran, bukan pemerintah. Rakyat kami cukup menderita selama bulan Ramadan ini," imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, Rouhani kembali menegaskan sikap negaranya terhadap sejumlah permasalahan di kawasan Timur Tengah, seperti persoalan Yerusalem dan Palestina.

Selama 40 tahun berdiri, lanjut Rouhani, Republik Islam Iran telah banyak membela dan memberi bantuan kepada kaum tertindas. Ia mencontohkan seperti bantuan Iran kepada Palestina, Suriah, Lebanon dan Yaman.

"Dulu rakyat Palestina hanya memiliki batu untuk membela diri mereka. Sementara sekarang, berkat upaya, pengorbanan dan pengembangan industri internal, mereka memiliki alat untuk membalas serangan musuh," jelasnya.

Sebelumnya, Presiden AS Donald Trump menyebut negaranya siap berunding jika Iran menghendaki perundingan. Di hadapan PM Jepang Shinzo Abe, Trump juga memuju rezim Iran dan menerima inisiatif Jepang untuk menjadi mediator konflik antara Washington dan Teheran.


Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya