Berita

Jusuf Kalla bersama anies baswedan/RMOL

Nusantara

JK Antar Anies Ke Balaikota, Bahas Kursi Wagub?

SELASA, 23 APRIL 2019 | 16:19 WIB | LAPORAN:

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan tiba di Balaikota DKI Jakarta usai menghadiri acara di Kawasan Berikat Nusantara (KBN) Jakarta Utara, Selasa (23/4).

Menariknya, Anies menumpangi mobil Mercedes Benz berplat RI 2. Mobil tersebut tak lain adalah mobil dinas Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla.

Benar saja, saat turun dari mobil, Anies ternyata diantar ke kantornya oleh JK, sapaan Jusuf Kalla.


Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, rombongan Wapres tiba di Pendopo Balaikota DKI pada pukul 15.47 WIB.

Pertemuan keduanya cukup menyita perhatian mengingat baru-baru ini berembus kabar soal sosok yang bakal mengisi kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta yang hingga kini masih kosong.

Dari kabar yang beredar, sosok pengganti Sandiaga sebagai Wakil Gubernur adalah pengusaha Erwin Aksa yang tak lain keponakan JK.

Saat ditanya terkait kedatangannya, Anies dan JK yang mengenakan batik panjang ini hanya menebar senyum dan masuk ke Balaikota.

"Kita kan warga Jakarta, mau bertemu gubernur," jelas JK.

Pertemuan keduanya berlangsung singkat, hanya sekitar 5 menit. Pertemuan keduanya juga berlangsung secara tertutup.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Sambut Imlek

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:12

Warning Dua OTT

Selasa, 20 Januari 2026 | 12:01

AS Kirim Pesawat Militer ke Greenland, Denmark Tambah Pasukan

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:41

Purbaya: Tukar Jabatan Kemenkeu-BI Wajar dan Seimbang

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:34

Sumbar Perlu Perencanaan Matang Tanggap Bencana

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:32

Stasiun MRT Harmoni Bakal Jadi Pusat Mobilitas dan Aktivitas Ekonomi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:29

Juda Agung Resign, Keponakan Prabowo Diusung Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:20

Kepala Daerah Harus Fokus Bekerja Bukan Cari Celah Korupsi

Selasa, 20 Januari 2026 | 11:16

Presiden Bulgaria Mundur di Tengah Krisis Politik

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:53

Bupati Pati Sudewo Cs Digiring ke Gedung Merah Putih KPK

Selasa, 20 Januari 2026 | 10:41

Selengkapnya