Berita

Arief Budiman Cs/Net

Politik

Pencoblosan Di Kantor Bapaknya Davin Kirana, KPU Dikecam Ndableg!

SELASA, 16 APRIL 2019 | 18:27 WIB | LAPORAN:

Pemungutan suara Pemilu 2019 di Malaysia hanya terkonsentrasi di titik tiga. Yakni di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI), Wisma Duta (rumah dinas Dubes), dan sekolah Indonesia.

Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) ini dikecam sebagai bentuk keberpihakan.

Direktur Eksekutif Indonesia Development Monitoring (IDM), Bin Firman Tresnadi sangat menyesalkan langkah yang diambil Arief Budiman dkk. Apalagi dari rekaman video yang viral, surat suara tercoblos sebelum hari H di Selangor, diduga melibatkan Dubes RI untuk Malaysia, Rusdi Kirana.


"Ini KPU memang benar-benar ndableg! Sama sekali tak menghiraukan anggapan publik," ucapnya saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (16/4).

Dalam rekaman video yang viral, kertas suara yang tercoblos nampak salah satunya merujuk caleg Partai Nasdem yang juga putra Rusdi Kirana, Davin Kirana.

Pihak KPU beralasan tidak diberi akses oleh polisi Diraja Malaysia sehingga mengambil insiatif pencoblosan hanya di tiga titik tersebut. Sedianya ada 255 tempat pemungutan suara (TPS) yang dipersiapkan untuk sekitar 126 ribu pemilih di negeri Jiran.

"Sudah sangat jelas kasus pencoblosan kertas suara mengarah ke Davin, tapi KPU tetap saja melaksanakan pencoblosan di tempat bapaknya. Kalaupun Davin atau Nasdem menang, tanpa kecurangan sekalipun tapi anggapan publik tetap sama, KPU curang dan berpihak ke Davin atau Nasdem," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya