Berita

Arief Poyuono/Net

Politik

Arief Poyuono: Sentra Gakkumdu, Tangkap Rusdi Kirana Kalau Terbukti Curang!

KAMIS, 11 APRIL 2019 | 15:27 WIB | LAPORAN:

Viral video surat suara tercoblos di Malaysia. Kubu oposisi pun menuntut pihak berwenang untuk segera menangkap Duta Besar Indonesia untuk Malaysia, Rusdi Kirana. Sebab kecurangan Pemilu dapat memicu kericuhan sosial.

Juru Debat Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Arief Poyuono mendesak Sentra Penegakkan Hukum Terpadu (Sentra Gakkumdu) untuk mengusut tuntas tentang video yang menunjukkan kalau surat suara Pemilu 2019 tercoblos untuk Paslon 01.

Ada pula surat suara calon legislatif yang sudah dicoblos Caleg Partai Nasdem, Davin Kirana. Davin merupakan putra dari Rusdi Kirana. Jika video itu benar adanya, maka Arief juga meminta Rusdi Kirana ditangkap.

"Harus dibatalkan (hasil pencoblosannya) dan harus ditangkap Duta Besar Indonesia di Malaysia karena sudah membuat kecurangan yang massive," tegasnya saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (11/4).

Diingatkan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra ini, sebagai seorang pejabat negara, mestinya Rusdi menjaga Pemilu berlangsung dengan aman, tertib, dan damai dengan menjaga prinsip jujur dan adil. Bukan malah memicu kerusuhan sosial dengan berbuat curang.

"Karena Rusdi Kirana dan Davin itu etnik Tionghoa  yang minoritas sama kayak saya. Tolong Pak Rusdi Kirana jangan main curang untuk kepentingan anaknya. Kasian saudara-saudara Tionghoa kita di tanah air. Boleh berpolitik tapi harus jujur dan jangan curang," pungkasnya.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya