Berita

Wiranto/net

Politik

Saling Berhadapan, Wiranto Adu Mulut Dengan Kivlan Zein Soal Kerusuhan 98

JUMAT, 05 APRIL 2019 | 17:03 WIB | LAPORAN:

Eks Kasum TNI, Letjen (Purn) Johanes Suryo Prabowo mengunggah cuplikan video yang memperlihatkan bekas Panglima TNI Jenderal (Purn) Wiranto yang sedang beradu mulut dengan Mantan Kepala Staf Komando Strategi Angkatan Darat, Mayjen (Purn) Kivlan Zein.

Dalam video berdurasi 27 detik itu, nampak keduanya mengenakan kemeja batik dan sedang berdiri berhadapan. Keduanya pun saling bicara tentang topik soal kejadian pada tahun 1998 silam.

Tidak jelas perkataan dari Wiranto di awal video, tetapi jelas terdengar Kivlan menjelaskan kepada Wiranto soal pernyataan dia antara dalang dan bertanggung jawab.

"Bertanggung jawab, bukan dalang. Tidak ada yang bilang abang dalang kerusuhan. Abang sebagai panglima bertanggung jawab bukan mendalangi," Kivlan menjelaskan kepada Wiranto dalam video tersebut.

Nampak Kivlan terlihat ngotot saat berbicara dengan Wiranto, sedangkan Wiranto nampak santai.

Akhir video, Kivlan ditenangkan oleh koleganya yang diketahui adalah Eks Wakil KSAD Letjen (Purn) Kiki Syahnakri. Kiki merangkul Kivlan agar menjauh dari Wiranto dan suasana langsung kembali cair dengan ditutup tawa oleh semua orang yang ada video tersebut.

Tidak jelas kapan video itu direkam dan dalam rangka apa Wiranto bertemu dengan Kivlan. Tidak ada penjelasan dari JS Prabowo terkait video ini.

JS Prabowo hanya menulis kalau yakin benar harus disampaikan bagaimanapun caranya.

"Kebenaran itu tidak kenal pangkat dan jabatan, senior atau junior. Kalau yakin benar, harus disampaikan baik dengan cara ngotot maupun tertawa," demikian JS Prabowo.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya