Berita

Lalu Muhammad Iqbal/RMOL

Politik

Rizieq Sebut Menlu Ajak Menangkan Jokowi, Kemlu: Tidak Benar

SENIN, 01 APRIL 2019 | 20:19 WIB | LAPORAN:

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) membantah pernyataan pentolan Front Pembela Islam Rizieq Shiehab tentang perintah staf kedubes RI di Arab Saudi untuk bekerja keras memenangkan Jokowi.
Rizieq, dalam video yang viral di chanel Front TV, menyebut perintah dikeluarkan Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi.
"Kami ingin sampaikan bahwa statement itu tidak benar," kata Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia (PWNI-BHI) Lalu Muhammad Iqbal di Cikini, Jakarta Pusat, Senin (1/4).


Ia membenarkan Menteri Retno berkunjung ke Jeddah pada tanggal 2-3 Maret 2019 tapi kunjungan dalam kaitan perlindungan WNI.

"Perlu dicatat Ibu Menlu tidak bertemu dengan KBRI, hanya bertemu dengan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) tidak bertemu dengan KBRI," ungkap Iqbal yang juga wakil ketua Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) ini.

Iqbal mendampingi Menlu Retno saat pertemuan dengan staf KJRI di Jeddah. Dalam pertemuan Iqbal menegaskan Menteri Retno memang mengulas Pemilu tetapi sama sekali tidak menyinggung mengenai dukungan.

"Pada saat pertemuan tersebut ibu tidak berbicara spesifik mengenai pilpres, kondisi WNI, perkembangan ekonomi, perdagangan. Pesan yang Menlu sampaikan meminta agar kepala perwakilan RI memberikan perhatian bagi penyelenggaraan pemilu di luar, dan pastikan berjalan aman dan lancar," lanjut Iqbal.

Justru, kata Iqbal, menjelang pemilihan presiden, Menlu Retno selalu meminta staf di luar nageri agar penyelenggaraan pemilu dengan lancar dan aman. Selain itu agar staf menunjukkan profesinalisme, integritas, dan netralitas.

"Sekali lagi tidak benar Menlu meminta memenangkan calon pasangan presiden," tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya