Berita

Mantan Ketua MK, Mahfud MD/Dok

Hukum

Mahfud MD: Tak Mungkin Rommy Dijebak

MINGGU, 17 MARET 2019 | 13:54 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

. Politikus PPP, Romahurmuziy resmi ditetapkan tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Namun dalam putusan tersebut, Rommy mengaku telah dijebak.

Hal itu ia sampaikan dalam sepucuk surat yang ia berikan kepada pewarta. Dalam surat itu, Rommy merasa terjebak lantaran pertemuannya di sebuah hotel bersama rekannya bukan inisiasinya.

Namun mantan Ketua MK, Prof. Mahfud MD tak sependapat dengan anggapan Rommy yang merasa dijebak.

"Tak mungkin Rommy dijebak. Dia kan ngatur sendiri pertemuannya di situ dengan orang-orang yang akan menemui/ditemuinya," kata Mahfud di akun Twitternya, Minggu (17/3).

Mengelaknya Rommy sebagai korban jebakan dianggap sebagai hal yang kurang masuk akal. Terlebih jika jebakan tersebut dilakukan oleh KPK sebagai lembaga hukum yang mengamankan Rommy.

Di sisi lain, ia meminta kepada anggota Dewan Penasihat TKN untuk membeberkan bukti-bukti jika memang OTT yang menimpanya sebagai hasil jebakan.

"Kalau dijebak kan ketahuan siapa saja yang ngajak dia ke situ. Ya tinggal ditunjuk saja siapa mereka. Yang benar, seperti yang saya bilang, Romi itu dijejak," tandasnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya