Berita

Laksamana Muda Amarulla Octavian (kanan)/Net

Pertahanan

Revolusi Industri 4.0 Turut Berdampak Pada Teknologi TNI AL

KAMIS, 28 FEBRUARI 2019 | 03:03 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Revolusi Industri 4.0 turut mempengaruhi perubahan arus teknologi di lingkungan TNI Angkatan Laut dalam menjalankan peran dan fungsinya.

Hal itu sebagaimana diuraikan Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Danseskoal) Laksamana Muda Amarulla Octavian dalam seminar umum yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom) Universitas Indonesia (UI), Depok, Rabu (27/2).

“Semua Alutsista TNI Angkatan Laut yang heavy technology menjadi basis pendidikan dan latihan di seluruh institusi pendidikan TNI Angkatan Laut,” kata Danseskoal.


Dengan makalah berjudul “Teknologi Komputer di TNI Angkatan Laut”, Danseskoal memaparkan penggunaan komputer di lingkungan TNI Angkatan Laut untuk tugas-tugas administratif dan tugas-tugas tempur dalam menghadapi eskalasi ancaman di laut yang terus meningkat.

“Teknologi komputer tersebut menjadi processing utama untuk teknologi penginderaan seperti radar, sonar, teknologi persenjataan seperti rudal, torpedo, tank dan lainnya serta teknologi pendorongan untuk mesin kapal perang, mesin pesawat udara dan mesin tank,” bebernya.

Seminar dibuka secara resmi oleh Dekan Fasilkom UI Mirna Adriani Ph.D dan dihadiri oleh para dosen dan mahasiswa Fasilkom, para dosen dan Perwira Mahasiswa (Pasis) Seskoal, serta para pakar dan praktisi dengan total peserta sekitar 110 orang. ***

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya