Berita

Anies Baswedan/Net

Politik

Anggota DPR Nasdem Dukung Anies Ambil Alih Pengelolaan Air Di Jakarta

SELASA, 12 FEBRUARI 2019 | 12:45 WIB | LAPORAN:

Kalangan legislator Nasdem di Senayan menyambut positif dan mendukung penuh rencana Pemprov DKI Jakarta untuk mengambilalih pengelolaan air.

Upaya ini selain karena perintah konstitusi, juga diharapkan akan memperluas akses air bersih yang saat ini menurut data PAM Jaya, tidak dinikmati sebanyak 40 persen warga Jakarta.

Anggota Komsii IX DPR dari Fraksi Nasdem, Okky Asokawati mendorong Pemprov DKI Jakarta untuk membuat formulasi pengambilalihan pengelolaan air di Jakarta dengan tetap mengedepankan aturan main yang berlaku dan sikap kehati-hatian (prudence) agar prosesnya dapat berjalan dengan baik.

"Langkah Pemprov DKI Jakarta di sektor layanan penyediaan air bersih ini harus simultan dengan ketersediaan fasilitas sanitasi yang baik," imbuh mantan peragawati itu dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (12/2).

Ia mencatat, data tahun 2017 ternyata 800 ribu warga Jakarta yang masih buang air besar secara sembarangan.

Langkah Pemprov DKI ini dilakukan untuk memenuhi target Water Supply and Sanitation (WSS) Millenium Development Goals (MDGs) sebagaimana tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019.
 
Di samping juga menjadi amanat Pasal 12 ayat (1) UU 23/2014 tentang Pemerintah Daerah bahwa pelayanan air minum dan sanitasi merupakan kewenangan daerah dan menjadi urusan wajib yang berkaitan dengan pelayanan dasar. [wid]

 

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya