Berita

Foto: RMOL

Pertahanan

Hujan Rintik Warnai Upacara Pemakaman Jenderal Awaluddin

JUMAT, 01 FEBRUARI 2019 | 17:02 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Rintik hujan mengiringi seluruh rangkaian prosesi pemakaman mantan Kapolri ke-8 Jenderal (purn) Awaluddin Djamin di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat siang (1/2).

Prosesi pemakaman dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Tito Karnavian sebagai inspektur upacara.

"Hari ini kita berkumpul untuk melaksanakan upacara pemakaman almarhum Jenderal (Purn) Awaloedin Djamin. Upacara ini diselenggarakan sebagai penghormatan kepada almarhum yang meninggalkan kita," kata Tito dalam amanatnya.


Tito mengaku sangat kehilangan atas kepergian almarhum Jenderal (Purn) Awaluddin. Atas nama institusi Polri, Tito menyatakan turut berduka cita sekaligus mengapresiasi dedikasi almarhum selama menjadi anggota Bhayangkara.

Doa menyertai keluarga yang ditinggalkan.

"Keluarga besar Polri sangat kehilangan sosok almarhum. Almarhum hingga akhir hayatnya tetap berbakti kepada Polri. Almarhum merupakan suri tauladan bagi seluruh insan Bhayangkara," ucap Tito.

"Hadirin yang dihormati. Saya sekali lagi mengajak kepada seluruh hadirin. Semoga dosa almarhum seluruh bakti almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT," sambung Tito.

Almarhum Jenderal (Purn) Awaloedin Djamin menghembuskan nafas terakhirnya pada pukul 14.55 WIB tadi di RS Medistra, Jakarta Selatan.
Awaludin pernah empat tahun menjabat Kapolri sejak 1978 - 1982.[wid]


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya