Berita

Nusantara

Di Perayaan Natal Bersama, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Persatuan

JUMAT, 11 JANUARI 2019 | 23:59 WIB | LAPORAN:

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama istri Fery Farhati serta anak bungsunya Ismail menghadiri Perayaan Natal Bersama Pemprov DKI Jakarta yang digelar di Gedung Ecovention Ancol, Jl. Lodan Timur No.7, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara pada Jumat malam (11/1).

Di pidatonya Anies menyampaikan, apresiasi atas kerja keras panitia dan masyarakat baik dari Jakarta maupun luar Jakarta yang rela hadir dalam kegiatan perayaan Hari Natal bersama.

"Menyadarkan kita bahwa jumlah suku, agamanya banyak, jumlah bahasanya luar biasa. Semuanya mempunyai satu hal yang sama. Persatuan yang kuat di antara kita semua. Ini kita jaga. Ini kita pertahankan. Ini yang kita kembangkan," jelas Anies.


Adapun tema kegiatan Perayaan Natal ini bertemakan "Yesus Kristus Hikmat bagi Kita Semua" dan memiliki sub tema yaitu "Mengokohkan Persaudaraan Sejati Mewujudkan Jakarta Kota Maju dan Bahagia Warganya".

Tidak lupa dalam kegiatan ini, Anies juga berharap pesta demokrasi atau pemilihan umum serentak pada bulan April mendatang mampu membuktikan masyarakat Jakarta masyrakat yang rukun dan mudah terpecah belah, serta dapat melaluinya dengan kedewasaan dan kematangan.

"Semoga kebahagiaan yang kita rasakan menjadi kebahagiaan yang mengikat antar hati kita semakin kuat. Mari di tahun baru ini kita berkarya dengan hati sepenuh hati agar menjangkau setiap hari yang ada di Kota Jakarta ini," jelasnya.

Kegiatan yang ini dihadiri sejumlah kalangan seperti Uskup Agung Jakarta Mgr. Ignatius Suharyo, Persekutuan Oikumene, Persekutuan Gereja-gereja dan Lembaga-lembaga Injili Indonesia (PGLII), Persekutuan Gereja-gereja Pentakosta Indonesia, Gereja Orthodox Indonesia, Bala Keselamatan Indonesia, Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK), dan Persekutuan Baptis Indonesia (BPI). [mel]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

PJJ dan WFH Didorong Jadi Standar Baru di Jakarta

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:02

Prajurit di Perbatasan Wajib Junjung Profesionalisme dan Disiplin

Sabtu, 24 Januari 2026 | 06:00

Airlangga Bidik Investasi Nvidia hingga Amazon

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:42

Indonesia Jadi Magnet Event Internasional

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:26

Macron Cemas, Prabowo Tawarkan Jalan Tengah

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:23

Rismon Sianipar Putus Asa Hadapi Kasus Ijazah Jokowi

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:11

Polda Metro Terima Lima LP terkait Materi Mens Rea Pandji

Sabtu, 24 Januari 2026 | 05:09

Prabowo Jawab Telak Opini Sesat Lewat Pencabutan Izin 28 Perusahaan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:26

Polisi Bongkar 'Pabrik' Tembakau Sintetis di Kebon Jeruk

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:16

Pesan Prabowo di WEF Davos: Ekonomi Pro Rakyat Harus Dorong Produktivitas

Sabtu, 24 Januari 2026 | 04:04

Selengkapnya