Berita

Taiwan/Net

Dunia

152 Turis Vietnam "Hilang" Selama Liburan Di Taiwan

RABU, 26 DESEMBER 2018 | 20:57 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Otoritas keamanan Taiwan saat ini tengah mencari 152 orang Vietnam yang tiba dengan visa turis minggu lalu, namun kemudian jejaknya hilang.

Para wisatawan tersebut tiba di kota selatan Kaohsiung, Taiwan antara tanggal 21 dan 23 Desember lalu. Namun semuanya, kecuali satu, tampaknya melarikan diri dan tidak ada jejak.

Laporan media lokal menunjukkan mereka mungkin berniat untuk bekerja secara ilegal di Taiwan.


Taiwan sendiri diketahui telah membebaskan biaya visa bagi pengunjung tertentu dari negara-negara Asia, dalam upaya untuk meningkatkan pariwisata.

Ini diyakini sebagai kasus terbesar hilangnya turis sejak program visa dimulai pada 2015.

Badan Imigrasi Nasional mengatakan telah membentuk satuan tugas untuk menyelidiki para wisatawan dan kemungkinan adanya kelompok di belakang mereka.

Jika tertangkap, para wisatawan akan dideportasi dan dilarang kembali masuk ke pulau itu selama antara tiga dan lima tahun.

Sementara itu, Kementerian Luar Negeri Vietnam mengatakan kepada kantor berita AFP bahwa mereka telah melakukan kontak dengan Taiwan dan akan bekerja untuk memastikan bahwa program pertukaran dan pariwisata tidak akan terpengaruh. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya