Berita

Prabowo Subianto/Net

Politik

Prabowo Dinasihati Tidak Dekati Ulama Bayaran

KAMIS, 06 DESEMBER 2018 | 20:19 WIB | LAPORAN:

Para calon presiden harus mendekatkan diri dengan para ulama. Namun begitu, ulama yang didekati bukan mereka yang hanya mencari harta dan kedudukan duniawi semata.

Begitu nasihat Habib Taufiq Bin Abdul Qadir Assegaf saat memberi ceramah di acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad dan Haul Habib Kwitang, di Masjid Majelis Ta'lim Habib Ali Al-habsy di Jalan Kwitang Raya, Jakarta Pusat, Kamis (6/12).

Acara ini turut dihadiri oleh calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Komandan Komando Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

"Saya mengingatkan kepada calon presiden, siapapun calonnya, cari ulama yang menasihati anda. Jangan ulama bayaran yang nurut dengan anda," serunya.

Ulama, sambung Taufiq, harus tulus dalam berjuang, sehingga Islam tidak jatuh dalam jurang kesesatan. Ulama, sambungnya, harus mengikuti perintah rasul sebagai pemegang amanah untuk menyelamatkan umat dari kesesatan.

Atas alasan itu, dia meminta agar para calon pemimpin untuk tidak mendekati ulama yang hanya mencari harta dan jabatan.

"Supaya anda (para calon pemimpin) tetap dalam jalan Allah. Supaya anda menjadi orang yang berakhlakul Karimah," pungkasnya. [ian]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya