Berita

Ilustrasi MBS/Amelia Fitriani

Dunia

Putra Mahkota Saudi Lanjutkan Tur Luar Negeri Ke Bahrain

SENIN, 26 NOVEMBER 2018 | 21:10 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Putra Mahkota Saudi, Mohammed Bin Salman (MBS) melanjutkan tur luar negerinya pekan ini dengan mengunjungi Bahrain. Ini adalah tur luar negeri pertama MBS pasca kasus pembunuhan wartawan senior Jamal Khashoggi di konsulat Saudi di Istanbul awal Oktober lalu.

MBS mendarat di ibukota, Manama, pada hari Minggu (25/11) dan kemudian diterima oleh Raja Hamad bin Isa Al Khalifa di Istana Sakhir.

Dimuat Al Jazeera, MBS dan Raja Hamad dijadwalkan untuk membahas soal hubungan berakar dan historis antara kedua negara serta perkembangan regional, Arab, dan internasional.


MBS memulai turnya pada Kamis pekan lalu dengan kunjungan ke Abu Dhabi di Uni Emirat Arab, sekutu dekat yang merupakan bagian dari koalisi pimpinan Saudi yang memerangi gerilyawan Houthi di Yaman.

Besok (Selasa, 27/11), dia dijadwalkan untuk tiba di Tunisia, di mana para aktivis mencoba untuk mengajukan tantangan hukum untuk menghentikan perjalanan MBS.

Selain itu, dia juga dijadwalkan untuk berpartisipasi dalam KTT G20 di Argentina pada akhir bulan, yang akan dihadiri oleh para pemimpin dari Amerika Serikat, Turki dan negara-negara Eropa lainnya. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Jutaan Orang Tak Sadar Terkena Diabetes

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:17

Kejati Sumut Lepaskan Tersangka Penadahan Laptop

Rabu, 14 Januari 2026 | 06:00

Sektor Energi Indonesia Siap Menggebrak Melalui Biodisel 50 Persen dan PLTN

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:35

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

Pasal Pembuka, Pasal Pengunci

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:21

Eggi Sudjana Perburuk Citra Aktivis Islam

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:19

Pratikno dan Jokowi Harus Dihadirkan di Sidang Sengketa Ijazah KIP

Rabu, 14 Januari 2026 | 04:03

Dugaan Pengeluaran Barang Ilegal di Cileungsi Rugikan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:45

Eggi Sudjana Konsisten Meyakini Jokowi Tak Punya Ijazah Asli

Rabu, 14 Januari 2026 | 03:15

Selengkapnya