Berita

Yuanita Christiani/Net

Blitz

Yuanita Christiani, Sibuk Perawatan, Agar Calon Suami Senang

SENIN, 12 NOVEMBER 2018 | 08:46 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Pernikahan Yuanita Christiani masih hi­tungan bulan. Meski demikian, ia sudah super sibuk mempersiapkan segala tetek bengek. Sayang, ia tak merinci kapan hari H. Hanya berbagi drama dalam persiapan.

"Kan kemarin tunangan, dan sekarang lagi sibuk persiapan. Sibuknya apa? Perawatan. Ha ha ha. Kan, mau menyenangkan calon suami. Biar doi enggak salah milih," ungkap Yuanita saat dijumpai Rakyat Merdeka.

"Serius ini. Sibuk sana sini, ngurus juga. Apalagi dia (calon suami) serahin ke aku, percaya. Tapi, kebetulan ada wedding planner juga, ada tim juga. Jadi, ya sibuk, ya disyukuri, dinikmatin, kan nikahnya tinggal beberapa bulan lagi," tambahnya, memberi kode.

Memang perawatan apa sih? Sahabat Sandra Dewi ini ingin tampil sempurna di hari ba­hagianya. "Karena niatnya pernikahan sekali seumur hidup, jadi pengen sempurna istilah­nya. Bilang kan, sama fotografer aku. Katanya, dari angle mana pun, aku harus kelihatan ok," terang presenter cantik ini.

Masalah perawatan teramat penting bagi Yu­anita. Jadi bukan kali ini saja ia sibuk merawat aset tubuh.

"Jangankan nikahan ya. Ya ampun, hari-hari aja kalau ada celah di penampilan langsung dijulidin. Ha ha ha. Kan, sekarang banyak handphone jadul, padahal ke mal pengin biasa aja. Tapi, kayaknya salah aja di mata warga­net," katanya sambil tertawa.

Sindrom Bridezilla (calon pengantin kha­watir menjelang pernikahan), juga dirasakan Yuanita.

"Oh ya jelas ada drama-drama itu. Untung­nya calonku ya, santai dan selow aja. Kita paham ya, belajar sama yang udah melewati fase ini tuh, kayak, nikmatin aja, nanti kalau udah lewat masanya juga bakalan kangen gitu," jelasnya. ***

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya