Berita

Foto: Istimewa

Nusantara

Jejaring Alumni Luar Negeri Jadi Kado HUT Kemerdekaan RI Ke-73

JUMAT, 17 AGUSTUS 2018 | 09:49 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Sejumlah alumni pelajar Indonesia yang kembali ke tanah air menginisiasi beridirinya Jejaring Alumni Luar Negeri (JALAR) pada hari ini (Jumat, 17/8) tepat di tengah malam tadi, bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73.

Bertempat di sebuah gedung di Jalan Majapahit Jakarta, JALAR didirikan karena beberapa alumni pelajar Indonesia yang sudah kembali ke tanah air merasa terpanggil untuk memperkuat sinergi antara alumni dari luar negeri untuk mengakselerasi Indonesia menjadi bangsa yg rukun, unggul dan berdaya saing di berbagai bidang.

Para alumni pelajar ini berani memutuskan kembali ke Indonesia untuk ikut membangun bangsa dengan karya di bidangnya masing-masing. Para alumni pelajar luar negeri ini memiliki pengalaman, keahlian, dan jaringan baik dalam maupun luar negeri yang bisa dimanfaatkan untuk kepentingan bangsa. Hal ini penting karena konteks masalah saat ini yang dihadapi bangsa tidak hanya memiliki nuansa nasional tapi juga internasional.

JALAR diinisiasi oleh para alumni luar negeri yang merupakan tokoh dan pimpinan PPI mancanegara ketika menjalani pendidikan di luar negeri antara lain di Belanda, Jerman, Malaysia, Italia, Inggris, dan Jepang. Para inisiator ini telah berkarya di berbagai bidang antara lain kemaritiman, pembangunan berkelanjutan, minyak dan gas, energi terbarukan, teknologi informasi, sosial politik, dan kesetaraan gender.

Ke depannya JALAR akan  membangun konsolidasi dengan puluhan ribu alumni pelajar Indonesia dari negara lain dan berbagai bidang untuk saling berbagi, melihat problem riil yang dihadapi, mencari dan menjalani solusinya bersama, mentransformasikan pengetahuan dari luar negeri dalam konteks lokal.

"JALAR berdiri atas adanya kesadaran untuk memperkuat sinergi alumni pelajar Indonesia yang sudah kembali ke tanah air untuk menghadapi berbagai tantangan bangsa ke depan dan persembahan kami sebagai kado ulang tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73," tutur salah satu inisiator JALAR, Achmad Adhitya, PhD.

"Kami akan mempersiapkan dialog untuk bangsa dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan di berbagai bidang untuk menghadapi persaingan global," sambungnya seperti keterangan yang diterima redaksi. [mel]

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya