Berita

Foto: Dispen Marinir

Pertahanan

Sudah 454 Pasien Korban Gempa Telah Ditangani Marinir

SENIN, 13 AGUSTUS 2018 | 12:10 WIB | LAPORAN: SUKARDJITO

Sebanyak 454 pasien korban gempa telah ditangani lewat Rumah Sakit Lapangan (Rumkitlap) korps Marinir.

"Rumkitlap di di pekarangan Kantor Kecamatan Kahyangan, Lombok Utara, telah menangani 454  pasien korban gempa," kata Komandan Satgas PRCPB Marinir  Letkol Laut (K) dr. Jeffrey Agung, dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Senin (13/8).

Jefrey mengatakan, kondisi pasien yang dievakuasi ke rumah sakit lapangan Marinir ini, tidak berbeda jauh seperti kondisi sebelumnya Sebagian mereka menderita patah tulang dan luka-luka baik terbuka maupun tertutup. Dan itu sudah langsung di tangani dengan cepat dan tepat oleh tim medis Marinir.

"Dari 454   pasien yang dievakuasi ke sini, 56 pasien di antaranya kita evakuasi ke Kapal Rumah Sakit Dr. Soeharso untuk mendapatkan perawatan dan penanganan lanjutan yang lebih baik ” ujar dr. Jefrey.

Ia menegaskan, 200 personel anggota Marinir ini tetap melaksanakan bantuan layanan rawat inap, rawat jalan dan siap siaga untuk evakuasi medik lanjutan untuk pasien korban gempa dari sejumlah lokasi gempa di Lombok Utara.

"Selain pelayanan rutin di rumah sakit lapangan, sebagian prajurit Marinir pun  turut aktif mendukung proses evakuasi pencarian korban di reruntuhan bangunan dan membantu  pembangunan sarana darurat dan pengamanan, ” tutupnya. [jto]

Populer

Jokowi Kumpulkan Kapolda Hingga Kapolres Jelang Apel Akbar Pasukan Berani Mati, Ada Apa?

Kamis, 12 September 2024 | 11:08

Jagoan PDIP di Pilkada 2024 Berpeluang Batal, Jika….

Minggu, 08 September 2024 | 09:30

Slank sudah Kembali ke Jalan yang Benar

Sabtu, 07 September 2024 | 00:24

Soal Video Winson Reynaldi, Pemuda Katolik: Maafkan Saja, Dia Tidak Tahu Apa yang Dia Perbuat!

Senin, 09 September 2024 | 22:18

Ini Kisah di Balik Fufufafa Dikaitkan dengan Gibran

Rabu, 11 September 2024 | 01:15

Jemaah Suruh RK Turun dari Panggung Haul Mbah Priok

Senin, 02 September 2024 | 09:22

Akun Kaskus Fufufafa yang Hina Prabowo Diduga Gibran, Grace Natalie: Dipastikan Dulu

Rabu, 04 September 2024 | 04:44

UPDATE

Program Sekolah Swasta Gratis Rawan Penyelewengan

Jumat, 13 September 2024 | 06:04

Bamus Betawi 1982 Pilih Marullah Ketimbang Heru Budi

Jumat, 13 September 2024 | 05:52

Pesona Anies Redup Usai Kalah Pilpres, Parpol Langsung Belok Arah

Jumat, 13 September 2024 | 05:15

Bamsoet Tegas Bilang Menang Pilkada Perlu Didukung "Isi Tas"

Jumat, 13 September 2024 | 05:10

Aura Kebintangan Jokowi Luntur Pasca 20 Oktober

Jumat, 13 September 2024 | 04:12

Jurnalis Harus Hati-hati Beritakan PKPU dan Kepailitan

Jumat, 13 September 2024 | 04:07

Buruh Tewas Tertimpa Dinding Gudang Tembakau di Jember

Jumat, 13 September 2024 | 04:05

Bamsoet Tak Ingin Parpol hanya Jadi Milik Segelintir Kelompok

Jumat, 13 September 2024 | 03:33

Dewan Pers sebut Belum Ada Pemberitaan Negatif soal PKPU

Jumat, 13 September 2024 | 03:32

Satpam Rampok Taksi Online untuk Biaya Nikah

Jumat, 13 September 2024 | 03:14

Selengkapnya