Berita

Foto/Puspen TNI

Pertahanan

KSAU: Prioritas Saya Mempercepat Pengadaan Alutsista

KAMIS, 18 JANUARI 2018 | 04:40 WIB | LAPORAN:

Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Yuyu Sutisna bakal melanjutkan program kerja yang telah dirancang Marsekal TNI Hadi Tjahjanto saat menjabat sebagai KSAU.

Salah satunya yakni mempercepat pengadaan alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI AU.

Menurut Yuyu, pengadaan Alutsista menjadi prioritas utama. Sebelumnya program ini sempat tertunda setelah Hadi ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai Panglima TNI.

"Harapan saya, dalam tiga bulan ini pengadaan alutsista yang tertunda akan saya selesaikan, sebagai contoh Sukhoi SU-35. Saya harap bulan ini bisa tanda tangan kontrak sudah di Kementerian Pertahanan,"  ungkap Yuyu seusai acara pelantikan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/1).

Lebih lanjut Yuyu menjelaskan 11 pesawat tempur Sukhoi SU-35 yang akan didatangkan bakal ditempatkan di Skuadron 14 Lanud Iswahjudi, Magetan untuk menggantikan pesawat tempur jenis F5 yang sudah pensiun.

Menurutnya percepatan pengadaan pesawat tempur buatan Rusia itu akan memperkuat TNI AU dalam melaksanaan tugas.

"Nanti juga ada pengadaan lima radar GCI (Ground Control Intercept) yang tertunda, dua radar pasif, kemudian pesawat tanpa awak ada beberapa. Itu yang akan kami lakukan untuk menambah kekuatan angkatan udara," terang Yuyu.

Di samping itu, Yuyu mengaku dirinya akan berupaya agar postur kekuatan TNI pada 2025 dapat tercapai.

Mengenai kesejahteraan prajurit, Yuyu mengaku akan menjalanka instruksi Panglima TNI mengenai pengadaan rumah bagi prajurit.

"Kalau yang lain masalah tunjangan ataupun gaji, saya akan berusaha, kita audit BPK wajar tanpa pengecualian. Kita harapkan tunjangan atau remunerasi akan naik, artinya akan menambah kesejahteraan. Hanya itu yang bisa saya lakukan," jelas Yuyu.

Pada hari ini, Yuyu juga langsung mendapat kenaikan pangkat setelah dilantik, menjadi Marsekal berdasarkan Keppres Nomor 3/TNI/2018. Sebelum menjadi KSAU, dia menjabat Wakil KSAU. Yuyu juga pernah menjabat sebagai Danlanud Iswahyudi hingga Pangkohanudnas. [nes]

Populer

Jokowi Kumpulkan Kapolda Hingga Kapolres Jelang Apel Akbar Pasukan Berani Mati, Ada Apa?

Kamis, 12 September 2024 | 11:08

Diamnya 4 Institusi Negara Jadi Tanda Akun Fufufafa Milik Gibran

Minggu, 15 September 2024 | 08:14

Soal Video Winson Reynaldi, Pemuda Katolik: Maafkan Saja, Dia Tidak Tahu Apa yang Dia Perbuat!

Senin, 09 September 2024 | 22:18

Petunjuk Fufufafa Mengarah ke Gibran Makin Bertebaran

Kamis, 12 September 2024 | 19:48

Prabowo Bisa Ajukan Penghentian Wapres Gibran Setelah 20 Oktober

Minggu, 15 September 2024 | 10:26

KAHMI Kumpulan Intelektual Banci?

Sabtu, 14 September 2024 | 14:45

Jagoan PDIP di Pilkada 2024 Berpeluang Batal, Jika….

Minggu, 08 September 2024 | 09:30

UPDATE

TPPO Masih Marak, BP2MI Gagal Jalankan Tugas

Senin, 16 September 2024 | 23:50

Megawati Ulas Perjalanan Hubungan RI-Rusia Sejak Era Bung Karno

Senin, 16 September 2024 | 23:26

Prabowo Tantang RK-Suswono Menangkan Pilgub Jakarta

Senin, 16 September 2024 | 23:03

Ingatkan Pidato Bung Karno di PBB Tahun 1960, Megawati: Hukum Internasional Jangan Jadi Alat Hegemoni

Senin, 16 September 2024 | 22:59

Bang Doel: Ngapain jadi Gubernur DKI Kalau Gak Perhatiin Persija!

Senin, 16 September 2024 | 22:48

Polisi Kejar Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Keliling di Sumbar

Senin, 16 September 2024 | 22:28

Pelari Sumut Nella Agustin Pecahkan Dua Rekor Lari Gawang 400 Meter

Senin, 16 September 2024 | 22:22

Pendirian Kampus St Peterburg University di Indonesia Semakin Terbuka

Senin, 16 September 2024 | 22:04

CSPS SKSG UI Siapkan Gagasan Besar untuk Prabowo yang bukan 'Omon-omon'

Senin, 16 September 2024 | 21:42

Sukses Rakerwil Jakarta, BEM KSI Serukan Pilkada Damai

Senin, 16 September 2024 | 21:36

Selengkapnya