Berita

Dana desa. (Net)

Nusantara

Program Inovasi Desa, Upaya Optimalisasi Dana Desa di Halmahera Utara

KAMIS, 28 DESEMBER 2017 | 20:58 WIB | LAPORAN:

Direktorat Jenderal (Ditjen) Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (PPMD) Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) mengajak seluruh komponen dan masyarakat desa untuk berperan aktif  dalam menyukseskan Program Inovasi Desa (PID). Sekaligus mendukung Gerakan Inovasi Desa (GID).  

"Dengan penyebarluasan pengetahuan dan inovasi dengan berbagai saluran komunikasi, berguna untuk percepatan kemajuan dan kemandirian desa. Termasuk melalui Bursa Inovasi Desa," kata Dirjen PPMD Kemendes PDTT, Taufik Madjid, Kamis (28/12).

Hal itu disampaikan Taufik saat menghadiri acara Bursa Inovasi Desa (BID) sebagai bagian dari kegiatan PID di Halmahera Utara, Maluku Utara, Kamis (28/12).


BID yang diselenggarakan di Halmahera Utara, terang Taufik, merupakan salah satu bentuk nyata dari GID.

Sebagai bagian dari tahapan kegiatan PID, BID juga menyediakan wadah mempertemukan berbagai komponen desa untuk saling bertukar gagasan, pengetahuan dan inovasi yang dapat direplikasi di desa mereka.

Tidak hanya itu, BID ini juga menjadi media bagi pelaku pembangunan desa untuk memberikan masukan atas adanya pengalaman inovasi yang sudah mereka lakukan namun belum terangkat.

Dalam PID, pengembangan inovasi yang aplikatif, tidak bergantung pada teknologi tinggi atau pihak pemilik program.

Melainkan datang dari upaya-upaya masyarakat atau pemerintah desa sendiri dalam menjawab tantangan, akan mendorong pengembangan ekonomi lokal.

Serta membantu percepatan kemajuan dan kemandirian desa.

Dalam pelaksanaan PID, perlu disadari bersama bahwa cakupan wilayah desa yang sangat luas serta kompleksitas persoalan dalam tata kelola pemerintahan desa. Untuk itu, membutuhkan koordinasi dan kolaborasi yang kuat antar pemangku kepentingan.

GID ini diharapkan dapat membangun momentum dan menjaring komitmen para pemangku kepentingan yang lebih luas. Sekaligus, untuk menguatkan dan memenuhi kebutuhan akan kolaborasi dan koordinasi tersebut. Sehingga mendorong peningkatan kualitas pembangunan desa yang lebih inovatif.

Untuk diketahui, pemerintah pusat telah menyalurkan Dana Desa yang jumlahnya terus meningkat setiap tahun, sejak 2015 lalu.

Namun, diperlukan upaya untuk mendorong terjadinya pertukaran pengetahuan dan inovasi antar-desa. Tujuanya, agar dana-dana yang dikelola desa tersebut dapat digunakan secara optimal dan lebih efektif untuk pembangunan.

Sehingga desa dapat saling belajar, memiliki masukan dan alternatif kegiatan dalam mengatasi persoalan pembangunan secara mandiri melalui pembangunan yang inovatif, terutama di empat bidang prioritas

Yakni produk unggulan desa (Prukades), BUMDES, embung, dan sarana prasarana olahraga, serta kegiatan dalam peningkatan sumberdaya manusia. [tsr]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya