Berita

Nusantara

Golkar Resmi Usung Dedi Mulyadi Di Pilgub Jabar

RABU, 27 DESEMBER 2017 | 18:50 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA

Partai Golkar memutuskan untuk mengusung Dedi Mulyadi di persaingan Pilgub Jabar 2018. Golkar juga memberikan keleluasaan kepada Dedi untuk memutuskan pasangan dan teman koalisi.

"SK untuk penugasan, dengan mencari pasangan calon masing-masing," kata Koordinator Pemenangan Pemilu Partai Golkar Nusron Wahid di Kantor DPD Golkar Jabar, Kota Bandung, Rabu (27/12).

Nusron berada di Kantor DPD Golkar Jabar untuk menyerahkan SK DPP tentang pengusungan Dedi di Pilgub Jabar. Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Jawa I DPP Golkar Agun Gunandjar Sudarsa ikut mendampingi Nusron. SK diserahkan langsung kepada Dedi Mulyadi.


Nusron tak mempersoalkan jika berkoalisi dengan Demokrat atau PDIP. Namun dia meminta Deddy Mizwar yang diusung Demokrat mengalah menjadi nomor 2, jika disandingkan dengan Dedi Mulyadi.

"Dengan PDIP pun kami sama, menginginkan Kang Dedi untuk jadi gubernurnya," ucapnya seperti dilansir Kantor Berita RMOLJabar.

Sebelumnya, DPP Partai Golkar mencabut dukungan untuk Ridwan Kamil sebagai bakal cagub Jabar. Emil dianggap tidak menindaklanjuti rekomendasi Partai Golkar untuk menggandeng Daniel Muttaqien Syaifullah sebagai bakal cawagub sampai batas waktu yang ditentukan, (25 November 2017), sebagaimana rekomendasi partai.

Dalam surat yang ditandatangani Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Idrus Marham, ditulis bahwa keputusan Golkar diambil semata-mata lantaran ingin menjaga kehormatan dan marwah serta kepentingan Partai Golkar di Jawa Barat.[dem]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya