Berita

Foto: Puspen TNI

Pertahanan

Makan Malam Bersama, Ini Arahan KSAL Buat Personel Satgas MTF TNI

RABU, 23 AGUSTUS 2017 | 13:50 WIB | LAPORAN:

Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Ade Supandi beserta istri, Ny. Endah Ade Supandi mengundang makan malam bersama personel Satuan Tugas Maritime Task Force (Satgas MTF) TNI Konga XXVIII-J/Unifil (United Nations Interim Force in Lebanon) 2017 di kediaman dinasnya, Jakarta, kemarin (Selasa, 22/8) malam.

Pada acara makan malam, KSAL berpesan selama dalam penugasan di Lebanon untuk selalu melaksanakan sesuai Prosedur Tetap (Protap).

"Jaga loyalitas dari tingkat komandan hingga prajurit termuda, jaga nama baik negara, TNI Angkatan Laut dan keluarga, serta menjaga kesehatan personel dan tetap berkomunikasi dengan keluarga di Indonesia selama penugasan di Lebanon," ujarnya.

 Laksamana TNI Ade Supandi menceritakan sedikit ketika masih berpangkat Letda, KSAL mengatakan bahwa seorang komandan tidak usah bertanya, jadi bawahan merencanakan, melaksanakan serta melaporkan ke komandan.

"Hal ini berlaku pada tingkat Perwira. Sedangkan pada tingkat Bintara utama memiliki pengaruh kepada Bintara dan Tamtama, proses ini harus berlangsung sehingga rantai komando dan loyalitas berjalan sebagaimana semestinya," katanya.

Sesuai rencana Satgas MTF Konga XXVIII-J/Unifil 2017 akan berangkat besok (Kamis, 24/8) yang akan dilepas Panglima TNI.

Satgas MTF Konga XXVIII-J/Unifil akan menjalankan tugas sebagai penjaga perdamaian di perbatasan laut Lebanon selama satu tahun dengan menggunakan KRI Usman Harun-359 dan Satgas ini akan menggantikan Satgas MTF Konga XXVIII-I/Unifil.

Personel Satgas MTF TNI Konga XXVIII-J/Unifil yang berjumlah 100 prajurit terdiri dari 94 Kru KRI,seorang Perwira Intelejen, seorang Perwira Psikologi, seorang dokter, seorang Perwira Penerangan, seorang prajurit Kopaska dan seorang penyelam akan dipimpin oleh Kolonel Laut (P) Alan Dahlan, S.H. (AAL 1995)  sebagai Komandan Satgas yang sehari-hari menjabat Komandan KRI Usman Harun-359.[wid]

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Sirkuit Mandalika Dapat Pujian dari Alex dan Marc Marquez

Jumat, 27 September 2024 | 20:07

Jokowi Bakal Serahkan Tanda Kehormatan untuk KRI Nanggala 402

Jumat, 27 September 2024 | 20:05

Singgung Masalah Keluarga, Paslon Nadi Dinilai Diskreditkan Perempuan

Jumat, 27 September 2024 | 19:47

Gugatan Praperadilan Ditolak, Status Tersangka Halim Ali Makin Kuat

Jumat, 27 September 2024 | 19:28

Aset Bank Mandiri Tumbuh 46 Persen Sejak 2020

Jumat, 27 September 2024 | 19:18

Akademisi: Jaksa Tidak Berwenang Jadi Penyidik Kasus Korupsi

Jumat, 27 September 2024 | 19:15

Shigeru Ishiba Menang Pemilu LDP, Siap Jadi PM Jepang Berikutnya

Jumat, 27 September 2024 | 19:14

AHY Resmikan Program Perbaikan Rumah di Jakarta Pusat

Jumat, 27 September 2024 | 18:56

Septic Tank di Tiongkok Meledak, Tinja Menyembur Hingga 10 Meter

Jumat, 27 September 2024 | 18:52

DKPP Minta Kantor Perwakilan di Setiap Provinsi

Jumat, 27 September 2024 | 18:51

Selengkapnya