Berita

Ni Putu Eka Wiryastuti/Net

Nusantara

Bupati Eka Dinilai Berhasil Tingkatkan Ekonomi Dan Investasi Tabanan

KAMIS, 03 AGUSTUS 2017 | 14:23 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Prestasi atas capaian keberhasilan memimpin daerah kembali diperoleh Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti. Kali ini, Bupati Eka meraih penghargaan sebagai Kepala Daerah Inovatif (KDI) 2017 pada Selasa (1/8) lalu di Hotel Westin, Jakarta.

Dalam penghargaan yang diberikan Mendagri Tjahjo Kumolo itu, Eka menjadi bupati yang dinilai berhasil dalam meningkatkan ekonomi dan investasi daerah.

"Ini adalah keberhasilan bersama (warga Tabanan), kita patut berbangga dan bersyukur, tentunya untuk berbuat lebih baik ke depannya," ujar Bupati Eka dalam keterangan yang diterima redaksi, Kamis (3/8).


Eka menjelaskan bahwa Kabupaten Tabanan, Bali yang terdiri dari pegunungan dan pantai, menyimpan sumber daya alam yang melimpah. Sehingga apapun yang diperbuat pemda harus menghasilkan dampak langsung kepada pembangunan dan kemajuan hidup rakyat.

"Kerja yang sungguh-sungguh dari hati pastilah akan membawa hasil yang positif dan nyata," tegasnya.
 
Eka kemudian menguraikan bahwa masyarakat Tabanan yang berjumlah 495.550 jiwa sebagian besar menggantungkan hidupnya dari sektor pertanian. Atas alasan itu, Pemkab Tabanan memberikan perhatian besar pada sektor pertanian dengan memberikan bantuan modal, peralatan hingga pelatihan untuk meningkatkan taraf hidup petani.

Hasilnya, sektor pertanian di Tabanan cukup menggeliat, pertumbuhan ekonomi mencapai 6,4 persen sejalan dengan peningkatan pendapatan per kapita sektor pertanian dari tahun ke tahun yang terus bertambah.

Selain itu, lanjut Eka, keberpihakan Pemkab Tabanan pada sektor pertanian yang diikuti diversifikasi pada sektor ini juga sukses menekan angka pengangguran di Tabanan dari semula berjumlah 7.500 orang, kini tersisa hanya 1.500 orang. Selain itu, pemerintah setempat juga menyiasati pembangunan kesadaran masyarakat dalam menjaga lahan pertaniannya dari tangan pengembang.

Sejumlah prestasi itu yang kemudian mengantarkan Bupati Eka meraih penghargaan KDI 2017 kategori ekonomi dan investasi. Eka berharap, dengan penghargaan ini, masyarakat Tabanan semakin cinta dan bangga terhadap daerah mereka sendiri.

"Kalau mereka sudah cinta dan bangga, mereka pasti akan menjaga rasa kedaerahan, oleh karenanya kita selalu berikan motivasi, ayo bergerak, kita buat inovasi, buat suatu gebrakan yang positif, dan isi kekurangan masing-masing, dengan tujuan masyarakat tabanan cinta dan bangga pada daerahnya sendiri," pungkasnya. [ian]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya