Berita

RMOL

Politik

Cak Imin Dapat Gelar Syayidul Imam Surya Negara

SENIN, 31 JULI 2017 | 22:16 WIB | LAPORAN:

Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mendapat gelar kehormatan 'Syayidul Imam Surya Negara' dari Lembaga Penasihat Adat Kota Lubuk Linggau, Sumatera Selatan.

Gelar tersebut bermakna Cak Imin, begitu dia disapa, sebagai guru besar pemimpin yang menerangi bumi pertiwi. Cak Imin didaulat gelar tersebut melalui upacara adat yang digelar di kompleks perkantoran Pemerintah Kota Lubuk Linggau pada Minggu kemarin (30/7).

Upacara adat dihadiri Menteri Pemuda dan Olah Raga Imam Nahrawi, tokoh nasional Marwan Jafar, Wali Kota Lubuk Linggau SN Prana Putra Sohe, dan Ketua Penasihat Adat Kota Lubuklinggau Abunawas AS.


Abunawas AS mengatakan, pemberian gelar adat tersebut merupakan hasil keputusan rapat jajaran pengurus Lembaga Penasihat Adat Kota Lubuk Linggau dan para pemangku adat dengan Surat Keputusan Nomor 66/LPA-G.K/Bid.Adat/VII/2017.

"Anugerah ini diberikan karena Bapak Muhaimin Iskandar adalah tokoh muda yang sudah banyak berbuat untuk rakyat kecil dan bangsa. Ini merupakan hasil dari rapat Dewan Lembaga Penasihat Adat Kota Lubuk Linggau, sehingga beliau layak diberi gelar Syayidul Imam Mangku Bumi," jelas Abunawas dalam keterangannya, Senin (31/7).

Dia menambahkan, Cak Imin sudah banyak berbuat untuk rakyat, bangsa, agama, demi ahlak yang baik generasi muda dan mampu memberi inspirasi bagi generasi muda.

Cak Imin sendiri mengaku tidak menduga akan mendapat gelar kehormatan dari masyarakat Lubuk Linggau. Selama ini hubungan yang dijalin dengan masyarakat Lubuk Linggau termasuk dengan para tokohnya hanya sebatas jalinan silaturahim.

"Selain itu, saling memberi masukan mengenai kebangsaan yang arahnya untuk membangun kehidupan berbangsa dan bernegara yang baik. Demi keutuhan NKRI," bebernya.

Acara penganugerahan gelar sendiri diberikan di sela forum Jas Hijau atau Jangan Hilangkan Jasa Ulama 0yang diselenggarakan oleh seluruh pimpinan pondok pesantren dan para kiai se-Sumatera Selatan. [wah]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya