Berita

Angela Merkel/Net

Dunia

Jerman Dukung Meksiko Dalam Pembicaraan NAFTA Dengan AS

SABTU, 10 JUNI 2017 | 19:26 WIB | LAPORAN: AMELIA FITRIANI

Kanselir Jerman Angela Merkel mendukung Meksiko untuk mendesak dilakukannya negosiasi ulang yang sukses dengan Perjanjian Perdagangan Bebas Amerika Utara (NAFTA) dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump.

Desakan itu disampaikan Merkel saat bertemu dengan Presiden Meksiko Pena Nieto di Meksiko City jelang akhir pekan ini.

Jerman dan Meksiko telah menerapkan kebijakan yang disesuaikan dengan ekspor barang-barang manufaktur, dan keduanya menghasilkan surplus perdagangan lebih dari 60 miliar dolar AS dengan Amerika Serikat tahun lalu.


Banyak produsen besar Jerman yang memiliki pabrik di Meksiko dan Amerika Serikat, termasuk pembuat mobil seperti Volkswagen, BMW dan Daimler.

Namun, ketegangan atas perdagangan telah muncul di bawah Presiden AS Trump dan kebijakannya.

Dengan klaim bahwa keuntungan mereka telah merugikan produsen AS, Trump telah berulang kali menyerang Jerman dan Meksiko karena surplus perdagangan mereka.

Dan dia telah bersumpah untuk mundur dari NAFTA jika dia tidak dapat menegosiasi ulangnya untuk kepentingan Amerika Serikat.

"Saya harap perundingan ini sukses besar," katanya pada sebuah konferensi pers bersama Presiden Enrique Pena Nieto di Mexico City.

"Dan saya ingin mengucapkan terima kasih bahwa kepentingan perusahaan Jerman juga dipertimbangkan," sambungnya seperti dimuat Reuters.

Meksiko dan Jerman menolak permusuhan Trump terhadap NAFTA dan mengatakan bahwa perdagangan yang subur telah membawa manfaat bagi semua orang. [mel]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya