Berita

Prasetio Edi Marsudi/Net

Politik

Ketua Timses Ahok Dukung Program Anies-Sandi Masuk APBD 2018

KAMIS, 18 MEI 2017 | 06:55 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Program-program unggulan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI terpilih, Anies Baswedan-Sandiaga Uno, didukung untuk bisa dimasukkan dalam Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2018.

Dukungan itu bahkan diutarakan oleh Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi yang juga Ketua Tim Pemenangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat pada Pilgub DKI 2017 lalu.

"Kami dukung penuh (program unggulan Anies-Sandi) masuk dalam RKPD dan APBD 2018. Tentu yang pro dengan rakyat," kata Prasetio di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (16/5).


Sementara khusus APBD Perubahan 2017, program unggulan Anies--Sandi belum bisa diakomodir, karena hal itu masih menjadi kewenangan pelaksana tugas (Plt) gubernur DKI yang saat ini dijabat Djarot.

Adapun, lanjutnya,  pembahasan APBD 2018 ini harus mengikuti alur sesuai aturan keuangan daerah.

"Jadi kami akan ikuti sesuai dengan aturan yang ada," tegas Prasetio seperti diberitakan RMOLJakarta.

Politisi PDIP itu menjelaskan, proses perencanaan dan penyusunan APBD mengacu pada Peraturan Pemerintah (PP) 58/2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah, secara garis besar.

Antaranya, penyusunan rencana kerja pemerintah daerah, penyusunan rancangan kebijakan umum APBD serta prioritas dan plafon anggaran sementara, penyusunan rencana kerja dan anggaran SKPD, penyusunan rancangan Perda APBD, dan penetapan APBD.

RKPD 2018 merupakan awalan APBD DKI 2018. Namun, RKPD 2018 akan digodok terlebih dahulu menjadi Kebijakan Umum APBD Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUAPPAS). [ian]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya