Berita

Foto/Net

Zulkifli: Jadilah Muslim Yang Kaya Dan Bermanfaat

KAMIS, 11 MEI 2017 | 01:11 WIB | LAPORAN: RUSLAN TAMBAK

. Ketua MPR RI Zulkifli Hasan menjalani serangkain agenda serap aspirasi dan silaturrahmi di Bandung, Jawa Barat, Rabu (10/5). Silaturrahmi pertama dilaksanakan di kampus UIN Sunan Gunung Djati.

Dalam pidato kuncinya di hadapan ribuan mahasiswa UIN Bandung, Zulkifli mengajak mahasiswa untuk mengubah stigma dan citra Islam yang selama ini sering dicap miskin, kumuh dan ketinggalan.

"Ayo sama-sama kita kerja keras ubah citra Islam. Kejar ilmu pengetahuan dan mandiri dengan berwirausaha. Ini kunci agar umat bisa maju," ujar ketua umum PAN ini.


Karena itu Zulkifli menegaskan bahwa seorang muslim harus kaya. Kekayaannya digunakan untuk berbagi pada saudaranya dan mengurangi kemiskinan.

Ia mencontohkan bagaimana Nabi Muhammad SAW yang berniaga dan menjadi pebisnis yang ulung. "Dari ruangan ini kita ubah stigma Islam. muslim itu kaya, keren, bermanfaat dan selalu berbagi pada saudara-saudaranya," motovasinya.

Dalam kesempatan tersebut, Zulkifli juga mengajak mahasiswa untuk meningkatkan peran sosialnya di tengah masyarakat.

"Jadilah mahasiswa yang sadar lingkungannya. Belajar di kampus juga perlu tapi ingat selalu bahwa sebaik-baiknya muslim adalah dia yang banyak memberi manfaat," tutupnya. [rus]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lie Putra Setiawan, Mantan Jaksa KPK Dipercaya Pimpin Kejari Blitar

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:04

Pemangkasan Produksi Batu Bara Tak Boleh Ganggu Pasokan Pembangkit Listrik

Selasa, 13 Januari 2026 | 00:00

Jaksa Agung Mutasi 19 Kajari, Ini Daftarnya

Senin, 12 Januari 2026 | 23:31

RDMP Balikpapan Langkah Taktis Perkuat Kemandirian dan Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 23:23

Eggi Sudjana-Damai Hari Lubis Ajukan Restorative Justice

Senin, 12 Januari 2026 | 23:21

Polri dan TNI Harus Bersih dari Anasir Politik Praktis!

Senin, 12 Januari 2026 | 23:07

Ngerinya Gaya Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 23:00

Wakapolri Tinjau Pembangunan SMA KTB Persiapkan Kader Bangsa

Senin, 12 Januari 2026 | 22:44

Megawati: Kritik ke Pemerintah harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Senin, 12 Januari 2026 | 22:20

Warga Malaysia Ramai-Ramai Jadi WN Singapura

Senin, 12 Januari 2026 | 22:08

Selengkapnya