Berita

Saan Mustopa/net

Nusantara

PILGUB JABAR

Nasdem Jabar Belajar Dari Kekalahan Ahok-Djarot

SENIN, 24 APRIL 2017 | 20:48 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Kekalahan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat di Jakarta menjadi catatan tersendiri bagi Partai Nasdem. Pengalaman pahit itu akan menjadi bekal dalam usaha memenangkan Ridwan Kamil (Kang Emil) di Pilkada Jawa Barat tahun depan.

"Meski karakter dan dinamika setiap daerah berbeda, namun kami akan melakukan kajian soal perhelatan Pilgub di Jakarta kemarin," ujar Ketua DPW Nasdem Jawa Barat, Saan Mustopa, dikutip dari RMOL Jabar, Senin (24/4).

Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Jabar berpendapat, komposisi koalisi pemenangan Ridwan Kamil di Jabar tidak akan serupa dengan komposisi parpol yang mendukung Ahok-Djarot di DKI Jakarta.


Menurut mantan anggota Komisi III DPR ini, diperlukan komposisi partai berideologi Islam untuk Pilkada Jabar. Meskipun Jawa Barat wilayah pluralis, tetapi masyarakatnya sangat agamis.

"Partai berideologi Islam ini sangat penting juga di Jawa Barat yang merupakan wilayah agamis seperti PPP, PKB atau PKS. Untuk menunjukkan keberagaman," kata Saan.

Meski mementingkan kalangan pendukung bernafas Islam, ia mengklaim Nasdem mengutamakan adu gagasan dan prestasi demi kebaikan untuk masyarakat. Saan berjanji, politik identitas tidak akan dikedepankan.

"Karena politik identitas sangat membahayakan. Ini bisa membuat perpecahan atau adu domba antar golongan yang bisa memunculkan balas dendam," ucapnya. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Ribuan Lender Masih Terombang-ambing di Tengah Proses Hukum DSI

Senin, 26 Januari 2026 | 07:57

Gubernur Minnesota Tantang Trump Usai Agen Imigrasi Tembak Mati Perawat ICU

Senin, 26 Januari 2026 | 07:38

Barack Obama Kecam Penembakan Alex Pretti di Minneapolis

Senin, 26 Januari 2026 | 07:21

Gempur Transaksi Judol, OJK Wajibkan Bank Gunakan Teknologi Pelacakan Dini

Senin, 26 Januari 2026 | 07:06

Hasil Survei Mulai Dukung Roy Suryo Cs

Senin, 26 Januari 2026 | 06:50

Rahasia Ribosom

Senin, 26 Januari 2026 | 06:18

Dua Warga Hilang saat Longsor di Pemalang

Senin, 26 Januari 2026 | 06:02

Ahmad Khozinudin Tutup Pintu Damai dengan Jokowi

Senin, 26 Januari 2026 | 05:40

Banjir di Pulau Jawa Bukan cuma Dipicu Curah Hujan Ekstrem

Senin, 26 Januari 2026 | 05:10

Akhirnya RI Bisa Satu Meja dengan Israel dalam BoP for Gaza

Senin, 26 Januari 2026 | 05:05

Selengkapnya