Berita

Fachrul Razi/net

Politik

Anggota DPD Ini Sudah Jenuh Dengan Citra Tukang Rusuh

JUMAT, 07 APRIL 2017 | 16:56 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Seluruh anggota DPD RI diminta untuk bersatu mengakhiri konflik dan fokus pada kerja-kerja memperjuangkan daerah.

Imbauan disampaikan anggota DPD RI asal Nanggroe Aceh Darussalam, Fachrul Razi. Ia mengatakan, persatuan anggota DPD sangat penting setelah kisruh panjang di balik pemilihan pimpinan DPD yang baru.

"Malu kita kalau selalu mempertontonkan wajah kita kepada rakyat dengan konflik internal yang tidak pernah selesai. Mari kita tunjukkan kenegarawan kita dengan kekuatan dan persatuan DPD yang luar biasa," ujar Wakil Ketua Komite I DPD RI itu dalam keterangan persnya.


Baginya, permasalahan di DPD RI sudah selesai. Semua anggota diharapkannya mau mendukung kepemimpinan yang baru di bawah Oesman Sapta Odang (Oso). Apalagi, pimpinan yang baru sudah diambil sumpahnya oleh Mahkamah Agung (MA).

Dengan semangat perubahan dan penguatan kelembagaan, ia yakin, DPD RI 2014-2019 akan jauh lebih baik di sisa periode 2,5 tahun ke depan.

"Sebagai senator muda yang sudah menjabat anggota DPD RI 2,5 tahun, saya merasa jenuh kalau citra DPD RI hanya rusuh pada saat paripurna. Mengapa saya mendukung perubahan dan pergantian pimpinan DPD RI? Karena DPD butuh perubahan, butuh kecepatan dan hasil dari kinerja yang ditunggu rakyat," terangnya.

Ia jelaskan juga bahwa tidak ada negara bisa membangun parlemen yang ideal dalam waktu singkat, melainkan semua melewati proses yang panjang dan berliku. Konflik antara kelompok pro dan kontra perubahan di DPD telah menyeret lembaga tersebut dalam konflik internal yang berkepanjangan. Konflik tersebut telah mengalihkan banyak energi DPD.

"Sekarang DPD harus kembali membangun citra positifnya di hadapan rakyat untuk mendapat dukungan publik, jika kelompok pro perubahan tidak mengubah citra ini maka perjuangan selama ini akan sia sia," tegasnya. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Ribuan Lender Masih Terombang-ambing di Tengah Proses Hukum DSI

Senin, 26 Januari 2026 | 07:57

Gubernur Minnesota Tantang Trump Usai Agen Imigrasi Tembak Mati Perawat ICU

Senin, 26 Januari 2026 | 07:38

Barack Obama Kecam Penembakan Alex Pretti di Minneapolis

Senin, 26 Januari 2026 | 07:21

Gempur Transaksi Judol, OJK Wajibkan Bank Gunakan Teknologi Pelacakan Dini

Senin, 26 Januari 2026 | 07:06

Hasil Survei Mulai Dukung Roy Suryo Cs

Senin, 26 Januari 2026 | 06:50

Rahasia Ribosom

Senin, 26 Januari 2026 | 06:18

Dua Warga Hilang saat Longsor di Pemalang

Senin, 26 Januari 2026 | 06:02

Ahmad Khozinudin Tutup Pintu Damai dengan Jokowi

Senin, 26 Januari 2026 | 05:40

Banjir di Pulau Jawa Bukan cuma Dipicu Curah Hujan Ekstrem

Senin, 26 Januari 2026 | 05:10

Akhirnya RI Bisa Satu Meja dengan Israel dalam BoP for Gaza

Senin, 26 Januari 2026 | 05:05

Selengkapnya