Chelsea bakal akan mengÂhadapi laga alot saat melawan Stoke City di bet365, malam ini. N'Golo Kante berambisi menambah koleksi golnya.
Chelsea saat ini dalam posisi yang sangat nyaman di puncak klasemen. Mereka akan berusaha mempertahankan margin keungÂgulannya dari para rivalnya demi mempercepat langkah menuju poÂdium juara. Tapi, Stoke bukan tim yang mudah ditaklukkan. Mereka juga tengah bagus-bagusnya saat bermain di kandang.
Kante mengakui kalau perÂformanya belum mencapai punÂcaknya musim ini, terutama soal produktivitas di depan gawang lawan. Karena itu, Kante berjanji akan menjadi ancaman Stoke.
Sejak pindah dari Leicester City di awal musim ini, Kante menjadi pemain penting untuk Chelsea, dan cuma sekali absen di Liga Inggris. Itupun akibat menjalani hukuman akumuÂlasi kartu. Sejauh ini dia sudah bermain sebanyak 26 kali di Premier League.
Kante membantu Chelsea menempati posisi pertama klaseÂmen dengan raihan 66 poin, unggul 10 poin dari Tottenham Hotspur yang ada di posisi perÂtama klasemen.
"Tidak hanya soal mencetak gol tapi ketika saya mengumpan, maju ke depan, coba untuk membuat saya lebih baik, tapi juga juga ketika kami punya kesempatan bikin gol, kami suka membuat peluang lebih banyak dan lebih lagi," kata Kante.
Kepahlawanan Kante berlanÂjut di ajang Piala FA ketika dia mencetak gol kemenangan atas Manchester United di perempat final awal pekan ini. Gol itu merÂupakan yang kedua untuknya musim ini setelah yang pertama dibuat juga ke gawang
'Setan Merah' pada ajang Liga Inggris Oktober lalu. "Kami punya kesÂempatan bikin gol, kami harus melakukannya saat menghadapi Stoke City," ujar Kante.
Chelsea terus tampil perkasa dan tak terkalahkan di 11 laga terakhirnya di liga. Mereka meÂmuncaki klasemen dengan 66 poin dan unggul 10 angka dari tim yang ada di posisi kedua dan ketiga dengan 11 laga tersisa. Pasukan Antonio Conte ini bisa unggul 13 poin nantinya dan tentu tak akan muda bagi para pesaingnya untuk bisa menyalip mereka dengan 10 laga tersisa.
Chelsea pasti ingin segera cepat-cepat jadi juara. Sebab dengan demikian mereka bisa segera fokus ke FA Cup, di mana mereka sudah masuk babak semifinal.
The Blues menargetkan, pada saat laga melawan Tottenham itu digelar pada 23 April mendatang, titel juara liga sudah harus sudah ada dalam genggaman.
Untuk laga ini, Conte mungkin hanya tak akan bisa memainkan Victor Moses yang baru cedera. Kemungkinan Pedro menjadi penggantinya.
Sementara itu, sang tuan rumah berharap setidaknya bisa meraih hasil imbang. Dengan demikian mereka bisa memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka di kandang dalam delapan laga terakhir di liga. Dari delapan laga itu, mereka meraih empat keÂmenangan dan empat kali hasil seri. Bahkan dalam dua laga terakhirnya mereka meraih kemeÂnangan lawan Crystal Palace dan Middlesbrough. Mereka juga semÂpat menahan imbang Manchester United pada Januari lalu.
Pasukan Mark Hughes itu juga pasti akan kian termotivasi karena di laga terakhirnya yakni tandang ke Etihad mereka sukses menahan Manchester City.
Mereka punya modal yang bagus untuk menjamu Chelsea kali ini. Eden Hazard cs butuh konsentrasi tinggi sepanjang 90 menit agar mereka tak terpeleset dan meraih kemenangan kali ini.
Untuk laga ini, Hughes diÂpastikan tak bisa memainkÂan Stephen Ireland dan Jack Butland. Sementar itu Mame Biram Diouf dan Glen Johnson diragukan bisa merumput.
Xherdan Shaqiri sudah puÂlih dari cedera betisnya dan bisa main di laga kali ini. Peter Crouch, Marko Arnautovic dan Glenn Whelan juga siap masuk starting XI kali ini.
Di pertandingan terakhir kedÂua tim ini, yakni di Stamford Bridge, Chelsea menang 4-2. Namun di laga terakhir kedua tim ini di Bet365, Stoke menang 1-0. ***