Berita

Politik

Menpora Ajak Anak Muda Gunakan Hak Pilih

RABU, 15 FEBRUARI 2017 | 04:50 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Pilkada merupakan agenda politik bersama dari bangsa Indonesia yang telah memilih untuk menganut sistem demokrasi. Inilah momentum transisi politik yang digelar secara konstitusional.

Begitu kata Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrowi dalam keterangan tertulisnya kepada redaksi, Selasa (14/2). Ia pun mengimbau segenap elemen bangsa untuk turut menyukseskan Pilkada Serentak yang digelar di 7 provinsi, 76 Kabupaten,18 Kotamadya, hari ini (15/2).

"Tugas kita semua untuk berpartisipasi menyukseskan Pilkada serentak 2017 ini agar Insya Allah dapat menghasilkan kemaslahatan bagi rakyat, bangsa, dan negara, siapa pun pemimpin yang nantinya terpilih," ujarnya.


Diperkirakan bahwa dalam setiap pemilu, 30 persen dari total jumlah pemilih adalah pemilih muda yang berusian 17 hingga 30 tahun. Demografi ini tentunya sangat signifikan dan partisipasi mereka akan sangat berpengaruh dalam menentukan hasil pemilu.

Karena jumlah mereka yang sangat signifikan, mereka harus menjadi pemilih yang bertanggung jawab dan dapat menentukan pilihan atas dasar yang kuat. Semua ini demi tercapainya pemilu yang berkualitas dan memastikan calon yang terkuat yang akan akhirnya terpilih.

“Partisipasi dalam pilkada adalah bentuk kepedulian anak muda dalam proses politik. Saya mengajak anak-anak muda mempergunakan hak politiknya untuk memilih dan menentukan masa depan bangsa, jangan apatis dengan poiltik,” serunya lagi.

“Jadikan pilkada sebagai arena kontestasi yang damai dan tidak anarkistis, anak muda bisa memulainya, ayo mencoblos di TPS masing-masing,” pungkas Imam. [ian]

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya