Berita

Mayor Jenderal TNI Teddy Lhaksmana/net

Pertahanan

PILKADA JAKARTA

Pangdam Jaya: Yang Panas Hanya Di Media Sosial

JUMAT, 10 FEBRUARI 2017 | 00:08 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Pasukan TNI dari Kodam Jaya akan bersinergi dengan aparat Polda Metro Jaya untuk memastikan pelaksanaan Pilkada DKI Jakarta pada 15 Februari 2017 berlangsung aman dan damai.

Bahkan, Pangdam Jaya Mayor Jenderal TNI Teddy Lhaksmana menyatakan siap mengirimkan berapapun jumlah pasukan yang diminta oleh kepolisian Jakarta.

"Saya sudah tegaskan kemarin, apa pun yang diminta oleh Polri untuk menciptakan aman, damai dan sukses, berapapun kekuatannya, akan saya dukung terutama untuk menjaga Kamtibmas di Jakarta," kata Teddy di Polda Metro Jaya, Kamis (9/2).

Teddy menyebut situasi keamanan menjelang pemungutan suara diwarnai banyak rumor yang berpotensi menganggu Kamtibmas.

Teddy meminta masyarakat Jakarta tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu yang sengaja disebarkan untuk memecah belah publik dan membuat situasi tidak aman.

"Tidak boleh dong mendengar isu saja. Tugas kami mengatasi itu semua dibantu oleh rekan-rekan media untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat," ujar dia.

Dia yakin, semarak informasi hoax dan sentimen SARA yang mengisi media sosial tidak mudah mempengaruhi situasi keamanan Jakarta.

"Yang panas itu hanya di media sosial. Masyarakat Jakarta aman," ujar Mayjen Teddy. [ald]

Populer

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Pasukan Berani Mati Bela Jokowi Pembohong!

Minggu, 22 September 2024 | 14:03

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

Gibran Tidak Layak dan Tidak Boleh Dilantik Menjadi Wakil Presiden

Sabtu, 21 September 2024 | 08:09

UPDATE

Dewas KPK Dituntut Usut Dugaan Pelanggaran Etik Alexander Marwata

Rabu, 02 Oktober 2024 | 00:03

MRP Papua Barat Daya Bakal Laporkan KPU ke Bawaslu

Rabu, 02 Oktober 2024 | 00:01

Bos Timah Tamron Bantah Dana CSR untuk Harvey sebagai Fee

Selasa, 01 Oktober 2024 | 23:33

Kubu La Nyalla dan Sultan Cekcok saat Bahas Pemilihan Pimpinan DPD

Selasa, 01 Oktober 2024 | 23:14

Resmi Ngantor di Senayan, Ini Janji Andi Muzakkir Aqil

Selasa, 01 Oktober 2024 | 23:02

Polisi Garap Saksi Kunci Kasus Pembubaran Diskusi di Kemang

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:46

Pilkada Sejuk di Jakarta Kunci Sukses Wujudkan Kota Global

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:39

PDIP: Penambahan Jumlah Komisi di DPR RI Jangan Sampai Turunkan Kualitas Legislasi

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:37

Dana di Pasar Modal Capai Rp137,05 Triliun di Akhir September 2024

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:19

AKBP Chandra: Andrew Andika Tertangkap Pesta Narkoba Usai Nonton Konser

Selasa, 01 Oktober 2024 | 22:16

Selengkapnya