Berita

Prasetyo Marsudi/net

Politik

Pilkada Yang Riang Gembira Jadi Pesan Di Balik Konser Gue 2

SABTU, 04 FEBRUARI 2017 | 11:19 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Tim Pemenangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat (Ahok-Djarot) ingin menyampaikan pesan tersendiri di balik kampanye akbar "#Konser Gue2" di eks Driving Range, Senayan, Jakarta, yang akan berlangsung beberapa saat lagi.

"Kami ingin sampaikan bahwa jangan takut Pilkada. Pilkada harus riang gembira, ini pesta demokrasi. Karena itu Konser Gue 2 ini digelar, yang merupakan kolaborasi semua partai pendukung dan musisi papan atas dan warga Jakarta," ungkap Ketua Tim Pemenangan Basuki-Djarot, Prasetyo Marsudi, di sela persiapan acara, Sabtu (4/2).

Konser tersebut akan melibatkan banyak sekali musisi terkenal, artis papan atas, komedian sampai akademisi, dengan penampilan utama dihadirkan oleh grup musik legendaris, Slank.


Politikus PDI Perjuangan itu mengatakan, pihaknya tidak mau terus terjadi "saling sikut" dalam perebutan kekuasaan meraih kemenangan di Pilkada Jakarta, apalagi menggunakan informasi-informasi bohong alias hoax.

"Padahal, Pilkada DKI bertujuan mencari Gubernur dan Wakil Gubernur yang melayani warganya. Karena itu kita harus gembira dan saling menjaga toleransi untuk menjaga Kebhinnekaan," katanya, dikutip RMOL Jakarta.

Dia menambahkan, seharusnya Pilkada dimaknai sebagai perwujudan dari dewasanya berdemokrasi tanpa mengusik dan memprovokasi  perselisihan yang bisa memecah bangsa. Masyarakat harus lebih mengedepankannilai-nilai kerukunan bermasyarakat dan bernegara.

"Konser ini dipersembahkan untuk warga Jakarta agar bersama-sama merayakan demokrasi di Indonesia," ujar Pras.

Selain Slank, akan hadir para tokoh dunia hiburan seperti Jay Subiakto, Marcello Tahitoe, Tompi, Once, Dian HP, Sandhy Sondoro, Kikan, Krisdayanti, PMR, Dira Sugandi, Shanty, Gita Gutawa, Project Pop, Happy Salma, Zastrouw Al Ngatawi & Orkes Ciganjur, dan Iwa K.

"Kami tim pemenangan berterima kasih pada semua musisi yang sudah memberikan dukungan Konser Gue 2 dengan probono. Ini membuktikan dukungan pada pasangan yang mereka nilai dapat membawa Jakarta Baru dengan pelayanan  yang bersih, transparan dan profesional," pungkasnya. [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Restorative Justice Jadi Komedi saat Diucapkan Jokowi

Selasa, 27 Januari 2026 | 04:08

Pembentukan Dewan Perdamaian Trump Harus Dikritisi Dunia Islam

Selasa, 27 Januari 2026 | 04:00

Eggi Sudjana Pengecut, Mau Cari Aman Sendiri

Selasa, 27 Januari 2026 | 03:15

Beasiswa BSI Maslahat Sentuh Siswa Dhuafa

Selasa, 27 Januari 2026 | 03:12

Purbaya Bakal Sidak Perusahaan Baja China Pengemplang Pajak

Selasa, 27 Januari 2026 | 03:03

Kirim Surat ke Prabowo, Prodem Minta Polri Tetap di Bawah Presiden

Selasa, 27 Januari 2026 | 02:32

Pengangkatan 32 Ribu Pegawai SPPG Jadi PPPK Jomplang dengan Nasib Guru Madrasah

Selasa, 27 Januari 2026 | 02:17

Dukung Prabowo, Gema Bangsa Bukan Cari Jabatan

Selasa, 27 Januari 2026 | 02:01

Lingkaran Setan Izin Muadalah

Selasa, 27 Januari 2026 | 01:38

Polri di Bawah Presiden Amanat Reformasi dan Konstitusi

Selasa, 27 Januari 2026 | 01:13

Selengkapnya