Berita

Politik

Prabowo Minta Maaf Ke Ibu-ibu Karena Dulu Usung Ahok

SELASA, 31 JANUARI 2017 | 15:22 WIB | LAPORAN: ALDI GULTOM

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, meminta maaf karena dahulu partainya mengajukan nama Basuki Tjahja Purnama alias Ahok, untuk bertarung di Pilkada DKI Jakarta tahun 2012.

Dia meminta maaf karena dampak dari kebijakan-kebijakan pemerintahan Ahok terasa memberatkan bagi mayoritas warga Jakarta.

"Saya minta maaf, sudah mengajukan calon yang salah," kata Prabowo di Jembatan Bandung, Pinang Ranti, Jakarta Timur, Selasa (31/1).


Prabowo mengaku, tadinya ia berharap warga Jakarta akan lebih sejahtera bila partainya berhasil mengantarkan Ahok ke kepemimpinan di DKI Jakarta lewat Pilkada 2012.

Seperti diketahui publik, waktu itu Ahok pun meloncat dari Partai Golkar demi diusung sebagai calon wakil gubernur Jakarta oleh Gerindra. Prabowo mengajukan Ahok untuk dipasangkan bersama Joko Widodo yang dicalonkan PDI Perjuangan.

"‎Kalau yang dulu sudah, gue minta maaf deh. Maafin ye," ucap Prabowo di depan ibu-ibu yang menyambutnya, seperti diberitakan RMOL Jakarta.

Kini Prabowo menegaskan, pasangan Anies Baswedan - Sandiaga Uno merupakan pasangan terbaik untuk Pilkada Jakarta yang digelar 15 Februari mendatang.

"Kali ini saya jamin, saya tidak salah pilih lagi dan tak akan menyengsarakan ibu-ibu lagi," lontarnya, disambut riuh oleh para ibu.

Kedatangan mantan petinggi TNI AD itu ke Pinang Ranti adalah untuk menghadiri kampanye pasangan Pilkada Jakarta nomor urut 3, Anies Baswedan-Sandiaga Uno, yang diusung bersama oleh Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). [ald]

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Restorative Justice Jadi Komedi saat Diucapkan Jokowi

Selasa, 27 Januari 2026 | 04:08

Pembentukan Dewan Perdamaian Trump Harus Dikritisi Dunia Islam

Selasa, 27 Januari 2026 | 04:00

Eggi Sudjana Pengecut, Mau Cari Aman Sendiri

Selasa, 27 Januari 2026 | 03:15

Beasiswa BSI Maslahat Sentuh Siswa Dhuafa

Selasa, 27 Januari 2026 | 03:12

Purbaya Bakal Sidak Perusahaan Baja China Pengemplang Pajak

Selasa, 27 Januari 2026 | 03:03

Kirim Surat ke Prabowo, Prodem Minta Polri Tetap di Bawah Presiden

Selasa, 27 Januari 2026 | 02:32

Pengangkatan 32 Ribu Pegawai SPPG Jadi PPPK Jomplang dengan Nasib Guru Madrasah

Selasa, 27 Januari 2026 | 02:17

Dukung Prabowo, Gema Bangsa Bukan Cari Jabatan

Selasa, 27 Januari 2026 | 02:01

Lingkaran Setan Izin Muadalah

Selasa, 27 Januari 2026 | 01:38

Polri di Bawah Presiden Amanat Reformasi dan Konstitusi

Selasa, 27 Januari 2026 | 01:13

Selengkapnya