Berita

API Jabar

Hukum

Kawal Habib Rizieq, Massa Dari Jawa Barat Sudah Tiba Di Al Azhar

SENIN, 23 JANUARI 2017 | 04:48 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Habib Rizieq akan menjalani pemeriksaan hari ini di Polda Metro Jaya.

Imam Besar Front Pembela Islam akan dimintai keterangan sebagai terlapor terkait ceramahnya yang menyebut ada logo mirip "palu arit" di mata uang rupiah yang baru dikeluarkan Bank Indonesia.

Pemeriksaan Habib Rizieq akan mendapat pengawalan dari umat Islam, tidak hanya dari Jakarta, tapi juga dari Jawa Barat.


Sebagian dari mereka baru saja tiba di Masjid Al Azhar, Kebayoran Baru.

"Ini baru saja sampai beberapa saat tadi," jelas Ketua Aliansi Pergerakan Islam (API) Jawa Barat, Ustaz Asep Syaripudin, saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL sekitar 1 jam lalu, (Senin, 23/1).

Asep dan rombongannya yang baru tiba tersebut merupakan 'kloter' pertama. Massa API Jabar yang lain akan menyusul.

"Jam 7 pagi nanti sudah sampai di sini (Al Azhar)," jelasnya.

Secara keseluruhan, akan ada sekitar 100 orang massa API Jabar yang akan ikut dalam Aksi Bela Ulama ini.

Ustaz Asep menambahkan mereka akan menginap di Jakarta nanti malam. Mengingat, pihaknya akan mengawal sidang kasus penistaan agama dengan Terdakwa Basuki T. Purnama besok di gedung Kementan, Ragunan, Jakarta Selatan besok (Selasa, 24/1).

Dalam mengawal sidang besok, dia melanjutkan, massa API Jabar akan bertambah menjadi sekitar 200. Karena yang lain akan menyusul lagi, khusus untuk mengawal sidang kasus Ahok. [zul]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya