Berita

Net

Politik

Mega Akan Beri Kehormatan Kepada Kader PDIP Yang Dikeroyok Sekelompok Orang

SELASA, 10 JANUARI 2017 | 11:17 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menyampaikan pidato politik dalam acara HUT PDIP ke-4 di JCC, (Selasa, 10/1).

Dalam kesempatan itu, dia menyinggung kader PDIP yang dia sebut dikeroyok oleh orang lain.

Dia mengatakan itu setelah mengungkapkan dukungan kepada Pemerintahan Jokowi-JK.


"Kalau ada yang macam-macam (kepada pemerintah, red), panggil saja kita," ungkap Mega.

Lalu dia menyampaikan ihwal kadernya yang dipukul tersebut.

"Anak buah saya yang sudah digablok sama orang. Ada dua. Anak ranting. Kasihan. Kalau sudah sembuh, akan saya beri kehormatan," ungkapnya.

Hadir dalam kesempatan itu Presiden Jokowi-JK, sejumlah menteri dan para pimpinan partai politik pendukung Pemerintah.

Namun dia tidak menjelaskan lebih rinci siapa anak buah yang dimaksud.

"Anak-anak saya nakal-nakal. Tapi kalau untuk bangsa dan negara, jiwa mereka akan berikan," sambungnya.

Sebelumnya, pengurus Ranting PDIP Grogol Petamburan diklaim dikeroyok sejumlah orang yang diduga terkait dengan Front Pembela Islam. Saat ini dirawat di Rumah Sakit (RS) Royal Taruma, Jakarta Barat. Kasus pun tersebut sudah dilaporkan ke Kepolisian. [Baca: Novel FPI: Tidak Ada Pengeroyokan Terhadap Kader PDIP]

Namun, penjelasan pengurus FPI tak ada pengeroyokan, tapi duel satu lawan satu. [zul]

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya