Berita

Ilustrasi/Net

Politik

Kongres Ke-6 ProDem Kembalikan Semangat Awal Roh Perlawanan

KAMIS, 20 OKTOBER 2016 | 03:49 WIB | LAPORAN:

. Jaringan Aktivis Pro Demokrasi atau ProDEM bakal menggelar kongres ke-6 yang berlangsung di Taman Wiladatika, kawasan Cibubur, Jakarta pada 28-30 Oktober 2016 mendatang.

Sekretaris Jenderal Jaringan Nasional Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM), Satyo Purwanto mengatakan, kongres ini sebagai legitimate untuk membawa ProDEM ke semangat awal sebagai organisasi perlawanan yang cair dan dinamis.

Menurut Setyo, semangat awal yang menjadi basis pembentukan ProDEM, membuat organisasi ini tetap dan akan selalu relevan di tengah konstruksi kekuasaan apapun.


"Termasuk di ranah rezim kekuasaan saat ini yang notabene lahir dari proses demokrasi. persoalan yang dihadapi masyarakat belum juga beranjak dari apa yang sudah sejak lama diperjuangkan ProDEM," terang Satyo Purwanto dalam pesan elektronik, Rabu (19/10).

Lebih jauh pria yang akrab disapa Komeng itu menilai, hiruk pikuk demokrasi justru menyisakan pekerjaan rumah bahwa Negara masih gagal memenuhi kepentingan rakyatnya secara maksimal.

Sehingga, menurutnya untuk mengisi pekerjaan rumah tersebut, ProDEM kedepan akan tetap berhadapan dengan kekuasaan yang ada di semua tingkatan, selama kinerja dan watak kekuasaan tersebut tidak sejalan dengan nilai-nilai perjuangan ProDEM.

Sementara itu, Rosiana Simanjuntak selaku Ketua Panitia Pelaksana Kongres ProDEM ke-VI 2016 mengatakan, sejauh ini persiapan teknis Kongres sudah 80% untuk mengakomodir kepentingan ratusan peserta kongres yang akan hadir dari berbagai daerah di seluruh Indonesia.

Agenda kongres VI ini selain memilih Ketua Majelis dan Sekjen ProDEM periode 2016-2019 juga diharapkan jadi momentum untuk memperkuat jejaring aktivis ProDEM yang telah terbangun sejak masa rezim otoriter Orde Baru. [ysa]

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya