Berita

Pertahanan

Pasukan Marinir Laksanakan Upacara HUT TNI Di Cilandak

RABU, 05 OKTOBER 2016 | 13:35 WIB | LAPORAN:

Kepala Staf Korps Marinir Brigjen TNI (Mar) Kasirun Situmorang bertindak selaku Inspektur Upacara peringatan hari lahir ke-71 tahun TNI, di lapangan apel Brigif-2 Marinir Pasmar-2 Ksatrian Marinir R Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (5/10).

Acara dimulai dengan laporan Komandan Upacara Letkol Mar Isna Muksin Abdillah, yang sehari-hari menjabat Danyonif-6 Marinir,  kepada Inspektur Upacara dirangkai pemeriksaan pasukan. Kemudian, Bintara Yonif-6 Marinir, Serda Mar Yudy A, tampil sebagai pengucap Sapta Marga.

"Selamat Ulang Tahun. Dirgahayu Tentara Republik Indonesia," demikian Kas Kormar membuka pidato, membacakan sambutan Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.

Panglima TNI berharap kegiatan peringatan yang dilaksanakan hari ini tidak mengurangi makna dan kemeriahan peringatan HUT TNI, karena tiap satuan wilayah TNI melaksanakan upacara yang dipadu pertunjukan seni dengan mengangkat kearifan budaya lokal.

Ragam kegiatan yang digelar dalam rangka menyambut HUT ke-71 TNI antara lain membaca puisi, lomba cipta lagu, tarian daerah setempat dan kegiatan sosial bedah rumah, operasi katarak serta pengobatan massal.

Panglima TNI juga menyampaikan bahwa penyelenggaraan HUT TNI adalah bentuk laporan pertanggungjawaban TNI kepada rakyat atas pembangunan kekuatan TNI yang telah dan sedang dilaksanakan, khususnya pada tahun anggaran 2016. Karena itu, tema pokok kegiatan HUT Ke-71 TNI adalah "Bersama Rakyat TNI Kuat, Hebat, Profesional, Siap Mewujudkan Indonesia Yang Berdaulat, Mandiri dan Berkepribadian".

Selesai upacara, dilaksanakan acara Saresehan di gedung Bapra Pasmar-2 sekaligus pembagian piala dan hadiah kepada para juara 1,2 dan 3 lomba membaca puisi, lomba tari kreasi modern, lomba cipta lagu, lomba stand-up komedi dan lomba MTQ serta Sarituwalah Al-Qur'an.

Hadir dalam acara tersebut antara lain Danpasmar-2  Brigjen TNI (Mar) Hasanudin, para pejabat Utama Kormar, para Dankolak Kormar dan Pasmar-2, pejabat teras Pasmar-2, Ka PG Jalasenastri Kormar, Waka Pg Jalasenastri Kormar beserta pengurus dan Ka Korcab Pasmar-2 beserta pengurus. [ald]

Populer

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Akun Fufufafa Ganti Nama dari Gibran jadi Slamet Gagal Total

Senin, 23 September 2024 | 08:44

Warganet Geram Bahlil Bandingkan Diri dengan Rasulullah: Maaf Nabi Tidak Minum Alkohol

Kamis, 26 September 2024 | 07:43

Lagu Akun Fufufafa Cari Kambing Hitam Viral

Senin, 23 September 2024 | 07:59

UPDATE

Hadirkan Hosted PBX, Telkom Permudah Layanan Telepon

Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:06

Ini 5 Anggota DPR Termiskin Versi LHKPN KPK

Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:06

Kejagung Geledah Kementerian LHK

Kamis, 03 Oktober 2024 | 16:04

Wamenaker Soroti Masifnya Job Education Mismatch di ICE UP 2024

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:51

Neraca Perdagangan dan Investasi Era Jokowi Capai Hasil Positif

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:33

Kalau Boleh Memilih, Pasha Ingin Bertugas di Komisi I atau VIII DPR

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:33

Absen Perkuat Garuda, Begini Penjelasan Justin Hubner

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:31

Airlangga Teratas di Susunan Kabinet Prabowo-Gibran yang Beredar

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:24

Airlangga: Indonesia Berhasil Bertahan dari Krisis Global di Era Jokowi

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:17

Eks Menhub Singapura Divonis Penjara Setahun usai Terima Gratifikasi hingga Tumpangan Jet Pribadi

Kamis, 03 Oktober 2024 | 15:13

Selengkapnya