Berita

Santoso alias Abu Wardah

Pertahanan

Besok Tim DVI Bantu Identifikasi Jenazah Diduga Santoso

SENIN, 18 JULI 2016 | 23:05 WIB | LAPORAN:

Mabes Polri menyatakan dua jenazah teroris, yang salah satunya diduga gembong Mujahidin Indonesia Timur, Santoso alias Abu Wardah, sedang dalam proses identifikasi.

Hingga kini jenazah tersebut belum bisa resmi dikatakan sebagai Santoso. Polri meminta waktu untuk melakukan identifikasi terutama mendapatkan sampel pembandingnya.

"Sedang identifikasi, mohon waktu," jelas Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Boy Rafli Amar, saat dikonfirmasi Kantor Berita Politik RMOL, sesaat lalu.

Mabes Polri segera menerjunkan tim Disaster Victim Identification (DVI) guna membantu mengidentifikasi jenazah.

"Tim DVI besok pagi berangkat untuk bantu," terangnya.

Beredar informasi bahwa Satuan Tugas Tinombala di Poso, Sulawesi Tengah, berhasil menembak mati seorang pria yang mirip dengan Santoso alias Abu Wardah, dalam kontak senjata dengan kelompok bersenjata sekitar pukul 17.00 WITa di pegunungan Desa Tambarana, Kecamatan Poso Pesisir Utara, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah.

Dugaan bahwa salah satu yang tewas adalah Santoso menguat karena jenazah berjenggot itu memiliki tahi lalat pada pipi. Namun, kepastian bahwa salah satu jenazah adalah Santoso harus didapatkan melalui tes DNA

Selain terduga Santoso, anggota kelompok yang tewas lainnya dikabarkan adalah seorang perempuan.

Aparat menyita sepucuk senjata laras panjang jenis M16 dari salah satu jenazah. [ald]

Populer

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Warganet Geram Bahlil Bandingkan Diri dengan Rasulullah: Maaf Nabi Tidak Minum Alkohol

Kamis, 26 September 2024 | 07:43

Salaman Andika Perkasa Dicuekin Kapolda Jateng dan Pj Gubernur

Rabu, 25 September 2024 | 11:18

MUI Tuntut Ahmad Dhani Minta Maaf

Rabu, 02 Oktober 2024 | 04:11

Aksi Massa Desak Polisi Tetapkan Said Didu Tersangka

Kamis, 03 Oktober 2024 | 20:43

UPDATE

Romo Benny, Sosok Penyebar Cinta Damai dan Kerukunan Antarumat Beragama

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 08:05

FTA, Memperkuat Demokrasi Liberal Ala Amerika (Bagian I)

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 07:36

KITB Makin Menarik Perhatian Investor, Dua Pabrik Mulai Beroperasi

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 07:32

Kabar Duka, Romo Benny Meninggal Dunia

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 07:22

Warga Mulai Menyemut Penasaran Lihat Alutsista TNI

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 07:09

Biden Ragukan Pemilu Presiden AS akan Berlangsung Damai

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 07:02

Harga Minyak Mentah Indonesia Turun ke 72,54 Dolar AS per Barel

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 06:45

Ciputra Serok 46,8 Juta Saham MTDL Seharga Rp22,5 Miliar

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 06:18

Perahu Kayu Produksi Demak Tak Kalah Peminat dari Jepara

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 06:13

Penyusunan Rencana Zonasi Tata Ruang Laut Perlu Sinergitas Stakeholder

Sabtu, 05 Oktober 2024 | 05:58

Selengkapnya