PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) menguatkan komitmennya mendukung kemajuan sektor pendidikan.
Kali ini, diwujudkan melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) Pemanfaatan Potensi Bersama dalam Bidang ICT serta Perjanjian Kerja Sama (PKS) tentang Koneksi Universitas Sebelas Maret (UNS) dan Rumah Sakit Pendidikan UNS.
Penandatanganan PKS dilakukan General Manager Witel Telkom Solo Arif Nurjayanto dan Kepala UPT Teknologi Informasi dan Komunikasi UNS Dr. Wiranto, M.Cs sedangkan penandatanganan MoU dilakukan Executive General Manager Divisi Enterprise Service Telkom Siti Choiriana dan Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama UNS Dr. Widodo Muktiyo disaksikan oleh Direktur Enterprise & Business Services Telkom, Muhammad Awaluddin di Gedung Rektorat UNS Solo, Jum’at (17/6).
Dalam sambutannya, Muhammad Awaluddin mengucapkan terima kasih pada jajaran Rektorat UNS atas kepercayaan mendukung Universitas Sebelas Maret melalui pengembangan ICT (Information and Communication Technology) sebagai pendukung proses pendidikan dan pengajaran.
Ruang lingkup layanan meliputi peningkatan penyediaan bandwidth IP Transit sebesar 3 Gbps yang melayani kebutuhan operasional kampus UNS serta kebutuhan bandwidth 36.000 mahasiswanya. Selain itu, lingkup MoU mencakup layanan di Rumah Sakit Pendidikan UNS yang akan diresmikan pada 10 Agustus 2016, meliputi penyediaan jaringan Infrastruktur (IP PBX, AP, FO), e-lab, Aplikasi Environment Management Service, dan Data Center Value added yang diperoleh UNS dari penggunaan bandwidth Telkom adalah akses ke Indonesia Research Education Network (IdREN).
"Pengembangan platform jaringan privat antar institusi pendidikan di Indonesia yaitu IdREN mendukung kecepatan sangat tinggi dan menyediakan saluran khusus research sharing antar perguruan tinggi dengan inisiatif 3S (Single Network, Sharing Collaboration Content & Research, Sustainable Platform)," jelas Awaluddin.
Awaluddin berharap kerjasama ini mendukung terwujudnya visi UNS menjadi pusat pengembangan ilmu, teknologi, dan seni yang unggul di tingkat internasional dengan pengelolaan ICT Kampus yang handal. Mengakhiri acara tersebut, Awaluddin mengadakan bedah buku yang berjudul 'Digital Enterpreneurshift' sekaligus memberikan sumbangan buku yang diserahkan secara simbolis kepada Kepala Perpustakaan UNS.
Pada kesempatan yang sama, Direktur Enterprise & Business Service Telkom Muhammad Awaluddin bersama Wakil Walikota Surakarta Achmad Purnomo juga menghadiri Launching Kampung Digital Batik Laweyan di Surakarta. Diharapkan dengan digitalisasi Kampung UKM yang didukung layanan Telkom ini dapat mengurangi kesenjangan digital antara pedesaan dan perkotaan.
[wid]