Berita

tito karnavian/net

Politik

Meski Terkejut, Netizen Sambut Baik Penunjukan Komjen Tito

SABTU, 18 JUNI 2016 | 09:49 WIB | LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR

Komjen Tito Karnavian tidak digadang-gadang sebelumnya akan diajukan sebagai calon Kapolri. Publik, termasuk netizen, tak menduga kalau mantan kapolda Papua dan Metro Jaya itu bakal dipromosikan jadi Tribarata 1.

Maklum, dia baru saja menjabat sebagai Kepala BNP. Terlebih, alumni Akpol angkatan 1987 itu merupakan pati berpangkat Komjen termuda di Mabes Polri. Namun, meski mengejutkan, netizen menyambut baik pengajuan Komjen Tito sebagai penerus Jenderal Badrodin.

"Pilihan pak Jokowi yang mengejutkan ini ternyata mendapat respons yang sedemikian besar dan positif di media sosial," ujar Direktur Komunikasi Indonesia Indicator (I2), Rustika Herlambang, Sabtu (18/6).

Indonesia Indicator (I2), sebuah perusahaan di bidang intelijen media, analisis data, dan kajian strategis dengan menggunakan software AI (Artificial Intelligence) mencatat, sepanjang 15 hingga 17 Juni 2016 pukul 17.00 wib, sebanyak 27.507 tweet menyambut antusias pilihan Jokowi atas Tito Karnavian sebagai calon tunggal Kapolri.

"Emosinya trust dan joy. Artinya media sosial menyambut positif atas penunjukan itu. Emosi tersebut dimunculkan dari berbagai cuitan alias pernyataan (tweet) yang ditujukan kepada Tito," ungkapnya.

Menurut dia, netizen menilai keputusan Jokowi menetapkan Komjen Tito Karnavian sebagai calon tunggal Kapolri sebagai pilihan yang baik. Selain menunjukkan keterkejutannya, Netizen memberi ucapan selamat kepada mantan Kapolda Metro Jaya itu.

Ia menambahkan, penetapan Tito sebagai calon tunggal Kapolri juga mendapat perhatian media online. Dari 250 media online yang diriset Indonesia Indicator, pemberitaan soal isu ini mencapai 2.876 berita.

Dari 2.876 berita tersebut, lanjut Rustika, hanya ditemukan sebanyak 54 pemberitaan yang memberikan judul artikel dengan sentimen negatif yang ditujukan ke Tito. "Jadi hanya sekitar dua persen pemberitaan bertonasi negatif," paparnya.

Menurut Rustika, ini menandakan bahwa keputusan Jokowi menetapkan Tito sebagai calon tunggal Kapolri juga mendapat respons positif dari media dan publik di Tanah Air.[wid]

Populer

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Warganet Geram Bahlil Bandingkan Diri dengan Rasulullah: Maaf Nabi Tidak Minum Alkohol

Kamis, 26 September 2024 | 07:43

Salaman Andika Perkasa Dicuekin Kapolda Jateng dan Pj Gubernur

Rabu, 25 September 2024 | 11:18

MUI Tuntut Ahmad Dhani Minta Maaf

Rabu, 02 Oktober 2024 | 04:11

Rhenald Kasali Komentari Gelar Doktor HC Raffi Ahmad: Kita Nggak Ketemu Tuh Kampusnya

Jumat, 04 Oktober 2024 | 07:00

UPDATE

PDIP Bandar Lampung Maksimalkan Strategi Door to Door

Minggu, 06 Oktober 2024 | 03:58

Ahmad Syaikhu Siap Lanjutkan Program Era Ridwan Kamil

Minggu, 06 Oktober 2024 | 03:30

Ariza Ingatkan Kader dan Relawan untuk Antisipasi Kecurangan Pilkada

Minggu, 06 Oktober 2024 | 02:59

Debat Pilkada Lambar Tetap Digelar Meski Lawan Kotak Kosong

Minggu, 06 Oktober 2024 | 02:40

Madam Pang Doakan Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026

Minggu, 06 Oktober 2024 | 02:22

Soal Lawan Kotak Kosong, Begini Jawaban Gus Yani

Minggu, 06 Oktober 2024 | 01:59

Setahun Badai Al-Aqsa, Baraq Akan Gelar Aksi di Depan Kedubes AS

Minggu, 06 Oktober 2024 | 01:46

Gerindra Optimistis Dedi Mulyadi Menangkan Pilgub Jabar

Minggu, 06 Oktober 2024 | 01:32

Buntut Temuan APK Paslon di Mobil Dinas, Camat Negerikaton Diperiksa Bawaslu

Minggu, 06 Oktober 2024 | 00:59

Arne Slot Puas Bisa Torehkan Rekor bersama Liverpool

Minggu, 06 Oktober 2024 | 00:43

Selengkapnya