Berita

Pertahanan

Kodam Cenderawasih Gandeng Uni Papua Bina Anak-anak Dan Remaja

SABTU, 11 JUNI 2016 | 08:07 WIB | LAPORAN:

Kodam XVII/Cenderawasih menjalin kerjasama dengan Perkumpulan Sepak Bola Sosial Uni Papua dalam pembinaan sepak bola bagi anak-anak dan remaja di tanah Papua.

Hal itu disampaikan Aster Kasdam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Edward Sitorus kepada redaksi beberapa saat lalu.

"Visi dan Misi Uni Papua dipresentasikan oleh Mayjen TNI (Purn) Albert Inkiriwang yang juga mantan Pangdam XVII/Cenderawasih periode 1999-2000, selaku pendiri dan pembina Uni Papua," jelas Kolonel Kav Edward Sitorus.

Dalam kesempatan itu Pendiri Uni Papua mengatakan bahwa sebagai perkumpulan sepak bola sosial, Uni Papua mengedepankan pembinaan untuk pembentukan karakter serta menciptakan perdamaian sebagai hal yang utama.

"Uni Papua saat ini sudah memiliki 34 cabang di seluruh Indonesia dan juga sudah mulai membuka cabang di luar negeri yaitu di Finlandia, Amerika Serikat dan Timor Leste," ujar Mayjen TNI (Purn) Albert Inkiriwang.

Sementara itu Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Hinsa Siburian menyatakan akan mendukung program Uni Papua sebagai wujud kepedulian Kodam XVII/Cenderawasih terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat Papua melalui pembinaan generasi muda.

"Dalam waktu dekat hal ini akan diwujudkan Uni Papua dengan seluruh satuan jajaran Kodam XVII/Cenderawasih untuk melaksanakan pembinaan anak-anak dan remaja melalui sepak bola," ujar Mayjen TNI Hinsa Siburian.

Berkaitan hal tersebut, Kolonel Kav Edward Sitorus mengatakan akan segera menindaklanjuti program kerjasama ini di seluruh jajaran Kodim baik yang ada di Provinsi Papua maupun Papua Barat.

"Besar harapan kami program ini akan berhasil dan dapat menjadi pilot project bagi instansi terkait dalam hal pembinaan generasi muda," ujar Kolonel Kav Edward Sitorus. [ald]

Populer

Warganet Beberkan Kejanggalan Kampus Raffi Ahmad Peroleh Gelar Doktor Kehormatan

Senin, 30 September 2024 | 05:26

WNI Kepoin Kampus Pemberi Gelar Raffi Ahmad di Thailand, Hasilnya Mengagetkan

Minggu, 29 September 2024 | 23:46

Kejagung di Bawah ST Burhanuddin, Anak Buah Jalan Masing-masing

Rabu, 25 September 2024 | 17:11

Warganet Geram Bahlil Bandingkan Diri dengan Rasulullah: Maaf Nabi Tidak Minum Alkohol

Kamis, 26 September 2024 | 07:43

Salaman Andika Perkasa Dicuekin Kapolda Jateng dan Pj Gubernur

Rabu, 25 September 2024 | 11:18

MUI Tuntut Ahmad Dhani Minta Maaf

Rabu, 02 Oktober 2024 | 04:11

Rhenald Kasali Komentari Gelar Doktor HC Raffi Ahmad: Kita Nggak Ketemu Tuh Kampusnya

Jumat, 04 Oktober 2024 | 07:00

UPDATE

PDIP Bandar Lampung Maksimalkan Strategi Door to Door

Minggu, 06 Oktober 2024 | 03:58

Ahmad Syaikhu Siap Lanjutkan Program Era Ridwan Kamil

Minggu, 06 Oktober 2024 | 03:30

Ariza Ingatkan Kader dan Relawan untuk Antisipasi Kecurangan Pilkada

Minggu, 06 Oktober 2024 | 02:59

Debat Pilkada Lambar Tetap Digelar Meski Lawan Kotak Kosong

Minggu, 06 Oktober 2024 | 02:40

Madam Pang Doakan Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026

Minggu, 06 Oktober 2024 | 02:22

Soal Lawan Kotak Kosong, Begini Jawaban Gus Yani

Minggu, 06 Oktober 2024 | 01:59

Setahun Badai Al-Aqsa, Baraq Akan Gelar Aksi di Depan Kedubes AS

Minggu, 06 Oktober 2024 | 01:46

Gerindra Optimistis Dedi Mulyadi Menangkan Pilgub Jabar

Minggu, 06 Oktober 2024 | 01:32

Buntut Temuan APK Paslon di Mobil Dinas, Camat Negerikaton Diperiksa Bawaslu

Minggu, 06 Oktober 2024 | 00:59

Arne Slot Puas Bisa Torehkan Rekor bersama Liverpool

Minggu, 06 Oktober 2024 | 00:43

Selengkapnya